Palembang, Pelita Sumsel-Untuk membangun pariswisata Sumsel, ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Sumsel, Herlan Asfiuddin menggagas Ide untuk mempercepat laju pariwisata sumsel dan solidaritas membangun pariwisata Sumsel. Hal ini yang mendasarkan dibuata Gerakan SUPER yang dari singkatan Solidaritas Untuk Pariwisata Sumatera Selatan
“Hahun 2018 merupakan tahun begitu banyaknya orang yang melihat Sumatera Selatan, dan kita sebagai pelaku dunia pariwisata harus mendorong agar mempercepat laju pariwisata,ditambah lagi Palembang sebagai tuan Rumah Asian Games 2018,” Ungkapnya Halal bihalal Pelaku Pariwisata dan soft launching Gerakan SUPER di kediamannya Kompleks Kelapa Gading Permai No 1 Senin (17/7)
Diharapkan, Lanjut Herlan, demi suksesnya pelaksanaan Asian Games, pelaku pariwisata harus segera berbenah untuk menyambut para tamu, gerakan ini akan terus digaungkan untuk kemajuan pariwisata di sumsel
“Ayo kita bergerak demi Sumsel, Gerakan Super ini terus dan kontinyu memikiran dan berbuat untuk pariwisata Sumsel,” Tambahnya
Pada soft launching Gerakan SUPER yang unik lagi bersatuan beberapa bakal calon walikota maupun wakil walikota Palembang demi kemajuan Pariwisata Sumsel, diantara, Lury Elza Alex Noerdin, Hernoe Roesprijadji, H Wijaya, Firmansyah Hadi. Dan beberapa tokoh kota Palembang hadir juga dalam Halal bihalal Pelaku Pariwisata dan soft launching Gerakan SUPER (yf)