Palembang, pelitasumsel.com – Bidang usaha di era sekarang memang lebih menjanjikan bagi kalangan mahasiswa, mengingat kerasnya persaingan dunia kerja setelah diwisuda. Hal itulah yang melatarbelakangi beberapa mahasiswa dari Universitas Sriwijaya, yang dimotori oleh Ramdoni untuk memulai usaha, yaitu penjualan bunga mawar segar.
Dengan label “Mawar Kak Dondon”, Ramdoni salah satu founder Mawar Kak Dondon mengatakan bahwa mereka ingin memperjuangkan nilai kasih sayang termasuk di dalamnya saling memberi bunga mawar sebagai bentuk cinta, kepedulian serta perhatian.
“Dalam grand launching Mawar Kak Dondon yang akan dilaksanakan hari ini, Senin (16/01) mengambil tema Mawar untuk Sedekah Pendidikan, hal ini didasarkan pada kepedulian kami terhadap saudara saudara kita yang kesusahan dalam membayar uang SPP atau UKT per Semester yang mahal,” ujar Ramdoni saat diwawancarai, Senin (16/01/2017).
Lebih lanjut Ramdoni menjelaskan bahwa hasil penjualan Mawar Kak Dondon, 30% nya akan disedekahkan ke pendidikan mahasiswa yang mengalami kesulotan dalam membayar SPP Kuliah. Dan penjualan ini akan dipusatkan di taman kota, simpang lampu merah, kampus dan lokasi keramaian lainnya.
“Ayo kita ekspresikan rasa cinta dan kasih sayang kita dengan bunga, dan tentuasli harus dengan bunga yang asli bukan imitasi, seperti keaslian rasa cinta dan kasih sayang yang kita miliki,” ajak Ramdoni. (zp19)
Tidak ada komentar