Gambar_Langit Gambar_Langit

Tahun Depan, Warga Berharap Dodi Ikut Panen Perdana

waktu baca 2 menit
Selasa, 20 Feb 2018 17:21 0 112 Redaktur Pelita Sumsel

Teluk Gelam, Pelita Sumsel- Dengan kondisi kaki masih bercampur lumpur yang mulai mengering, ratusan petani padi dan karet di Desa Mulya Guna Kecamatan Teluk Gelam Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) rupanya sudah sejak lama menanti kehadiran Calon Gubernur Sumsel Dodi Reza Alex Noerdin yang dijadwalkan akan dialog dengan warga dan Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Desa Mulya Guna, Selasa (20/2).

“Pokoke tahun ngarep kudu pak Dodi sing panen perdana teng mriki (Pokoknya tahun depan pak Dodi harus ikut panen perdana disini, baca) ujar Ketua Gapoktan Desa Mulya Guna, Jalal di sela kampanye dialogis bersama Cagub Sumsel Dodi Reza Alex Noerdin, Selasa (20/2).

Dikatakan, ada sebanyak 600 anggota kelompok tani di Desa Mulya Guna dan sudah menyatukan sikap untuk mendukung pasangan Dodi-Giri menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel periode 2018-2023.

“Dua periode pak Alex menang telak disini, ya karena programnya sudah terbukti dan kami warga Mulya Guna sangat merasakan. Nah, kami harap pak Dodi juga demikian kalau terpilih nantinya juga harus amanah,” cetusnya.

Sementara itu, Cagub Sumsel Dodi Reza Alex Noerdin mengatakan dirinya akan memaksimalkan program pertanian khususnya di Desa Mulya Guna.

“Saya sudah memulai peremajaan lahan sawit di Muba dan ini pertama di Indonesia, Insya Allah kalau saya diberi amanah untuk memimpin Sumsel akan merealisasikan peremajaan lahan karet di Desa Mulya Guna ini,” tegasnya.

Dodi berharap, ke depan pertanian di Desa Mulya Guna semakin lebih baik dan tidak menemukan kendala. “Panen lancar dan warga makin sejahtera,” pungkasnya. (Yf)

Redaktur Pelita Sumsel

Media Informasi Terkini Sumatera Selatan

LAINNYA