Gubernur Berikan Kepala Sekolah SMA dan SMK Pembinaan

waktu baca 3 menit
Selasa, 2 Mei 2017 20:58 0 174 Admin Pelita

Palembang, Pelita Sumsel – Usai menjadi pembina upacara dalam rangka Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) di Griya Agung, Gubernur Sumatera Selatan H. Alex Noerdin berikan pembinaan untuk seluruh Kepala SMA-SMK di Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel). Selasa (2/5)

Dalam kata sambutanya Alex menguraikan enam hal yang harus dijadikan perhatian Kepala Sekolah SMA dan SMK antara lain, Kepala SMA/SMK di Sumatera Selatan. Secara rinci ia menuturkan Kepala Sekolah harus bekerja keras dan bekerja cerdas. Kemudian Kepala SMA/SMK harus memastikan bahwa sekolah yang dipimpinnya adalah sekolah sehat, bebas rokok dan bebas narkoba.

“ Saya ingin memastikan bahwa hanya yang sanggup bekerja keras dan mampu melakukan inovasi yang akan memimpin SMA/SMK di Sumatera Selatan, para Kepala Sekolah harus memastikan hal ini dapat dilaksanakan dengan baik,” tuturnya

Ia juga menegaskan untuk Kepala Sekolah melaksanakan tugas tidak dengan cara yang biasa-biasa saja namun ada inovasi dan harus kreativitas untuk meningkatkan mutu pendidikan.

“Era digital harus dimaknai sebagai peluang, karena teknologi bisa berdampingan dengan pendidikan dalam rangka meningkatkan mutu dan layanan pendidikan.Saya ingin semua SMA/SMK dimanapun berada terkoneksi satu sama lain.Sehingga apabila terjad musibah/bencana alam atau apapun permasalahan yang menyebabkan anak didik tidak dapat hadir disekolah maka proses belajar harus tetap berjalan,” tegasnya

Lebih lanjut Alex menguraikan, Kepala Sekolah juga dapat memastikan bahwa sekolah negeri dan swasta itu setara.Semua mempunyai kesempatan yang sama untuk meningkatkan mutu pendidikan.

“ Hari ini juga kita melaunching Fullday School SMK dan SMA di Sumsel, full day School memberikan kesempatan kepada sekolah untuk memberikan perhatian dan dukungan terhadap anak dengan segenap bakat, minat dan keterampilan yang dimiliki. Tidak hanya akademik, akan tetapi juga non-akademik.” ajaknya

“Saya minta bagi sekolah yang akan memulai ini, untuk mempersiapkan dengan baik fasilitas belajar, pendidik yang diperlukan, kurikulum dan materi ajar yang akan disediakan serta dukungan manajemen sekolah yang dibutuhkan. Kepada Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Selatan, saya minta pastikan program ini berjalan, ikuti prosesnya dan evaluasi dalam mester mendatang,” himbaunya

Diakhir kata sambutannya Alex mengajak semua Kepala Sekolah di Provinsi Sumsel untuk ikut serta dalam menyebarluaskan serta mengajak semua komponen untuk tidak membakar hutan dan lahan, sebab pada tahun 2015 lalu tercatat sekitar 736 ribu hektar lebih hutan rusak hangus terbakar. Itulah mengapa hal ini menjadi pusat perhatian semua pihak terutama Gubernur Sumsel untuk sedini mungkin melakukan persiapan mencegah kebakaran hutan dan lahan, mengingat diperkirakan 2017 panas lebih panjang dan lebih lama.

“Jadi semua yang hadir disini, mari kita bersama-sama jaga lingkungan untuk tidak membakar hutan dan lahan,” tutupnya

Turut hadir dalam kesempatan ini Wakil Gubernur Sumatera Selatan H. Ishak Mekki, Ketua DPRD provinsi Sumatera Selatan Giri Ramandha N Kiemas. (ril)

LAINNYA