Hari Pertama Puasa, Positif Covid-19 di Sumsel Bertambah 13 Kasus

waktu baca 1 menit
Jumat, 24 Apr 2020 19:00 0 169 Admin Pelita

Palembang, Pelita Sumsel – Hari pertama pada bulan suci ramadan 1441 ditandai bertambahnya Kasus positif terinfeksi virus Corona atau Covid -19 di Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) kembali meningkat per hari  ini Jumat, 24 April 2020. Penambahan jumlah pasien Corona bertambah 13 sehingga menjadi 106 orang. Sebagian besar adalah kasus transmisi atau penularan lokal.

Ketua Tim PIE RSUP Mohammad Hoesin, dr Zen Ahmad dalam press confrence, mengatakan, kasus terbaru yang terkonfirmasi positif kali ini berasal dari Lubuklinggau, Lahat, Ogan Ilir, Prabumulih, dan Palembang.

“Dari 13 orang ini hanya dua yang penularannya import yakni pasien asal Lahat dan Ogan Ilir. Sedangkan lainnya adalah transmisi lokal, dengan rincian Prabumulih 2 kasus, Ogan ilir 1, Lubuk Linggau 4 kasus, Lahat 1 kasus, dan Palembang 5 kasus,” ungkapnya.

Dikatakan dr Zen, adanya kasus transmisi lokal terjadi karena kemungkinan penularan dapat ditemukan ketika berjumpa Orang tanpa gejala (OTG).

“Dengan banyaknya kasus transmisi lokal, maka dari itu penting bagi masyarakat patuhi pemakaian masker, dan jangan keluar rumah jika tidak terlalu penting. karena kita tidak tahu apakah orang yang kita temui ini adalah OTG,” pungkasnya (don)

Data update covid 19 Sumsel per 24 April 2020

LAINNYA