OKU Selatan, Pelita Sumsel – Sejak hampir sepekan terakhir ini Harga Buah Pinang di pasaran kota Muaradua khususnya, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan mengalami penurunan.
Dari Sebelumnya harga buah pinang bisa mencapai atau dihargai diatas Rp 10 Ribu perkilonya, namun sejak sepekan ini buah pinang turun dari harga Rp 12 Ribuan menjadi Rp 7 ribu sampai 8 ribu saja.
“Biasanya kami beli dari para petani buah pinang harganya diatas 10 Ribu, namun saat ini kami membeli dari petani paling berani tinggi harganya Rp 8 ribu untuk buah pinang kering, hal ini disebabkan selain harga yang ada dipasaran luar daerah tempat biasanya buah pinang dikirim juga sedang turun, juga adanya pengaruh dari merebak nya virus corona yang terjadi saat ini,”jelas Havi salah satu pembeli serta penampung buah pinang lokal yang ada di kota Muaradua dibincangi Pelita Sumsel Rabu (14/4).
Arman, petani buah pinang asal Buay Rawan mengatakan meski harga buah pinang saat ini terbilang turun, namun dirinya tetap menjual buah pinang hasil dari kebun miliknya yang dipanen seminggu yang lalu tersebut agar tetap bisa memenuhi kebutuhan sehari hari dirumah. (DK)