Herman Deru Unjuk Aksi Mahir Menembak 

waktu baca 2 menit
Selasa, 1 Okt 2019 13:05 0 188 Redaktur Romadon

 

Palembang, Pelita Sumsel – Gubernur Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel)  H. Herman Deru mengikuti Lomba Tembak Reaksi  Eksekutif di Lapangan Tembak MAPOMDAM II Sriwijaya, dalam rangka Memperingati HUT ke-74 TNI Tahun 2019.

Didampingi  oleh Kapolda Provinsi Sumsel Irjen Pol Firli Bahuri, Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI Irwan SIP M. Hum , dan Komandan Pomdam II/Swj Kolonel Cpm Siagian Donald Meyer Baringin SIP, tatapan mata Gubernur Sumsel H. Herman Deru dengan fokus membidik  sasaran.

Keempatnya menyempatkan diri mengabadikan momen keakraban tersebut, suasana berlangsung santai dan penuh keakraban. Gubernur Sumsel  juga mengaku  bangga melihat Forkompinda begitu kompak dan rukun.

Terkihat dari pantauan Forkompinda dengan fokus melakukan tembakan menuju sasaran dengan 10 butir peluru, dibawah komando dari Pimpinan Penembak.

Gubernur Provinsi Sumsel H. Herman Deru mengatakan lomba menembak reaksi ini merupakan kemasan untuk mempererat silaturahmi dan saling bersinergi antar forkompinda.

“ Saya mengapresiasi penuh lomba menembak yang berhasil digagas oleh Danpomdam, ketika kita dalam posisi sibuk urusan kerjaan, sibuk urusan kemasyarakatan emang perlu diisi hal-hal yang mengurangi tensi, karena seperti ini butuh ketenangan,” ungkapnya

Sebagai  Ketua Persatuan Menembak dan Berburu Indonesia (Perbakin) Provinsi Sumsel, Herman Deru menuturkan kedepan akan segera dilakukan kerjasama untuk melakukan pembinaan menembak.

“Yang satu prestasi, yang satu memang pembinaan, tetap melibatkan lintas matra dan lintas jabatan,” tambahnya

LAINNYA