Setengah Juta Surat Suara untuk KPU Tanjungpinang Hilang

waktu baca 2 menit
Kamis, 14 Feb 2019 12:22 0 186 Admin Pelita

Tanjungpinang, Pelita Sumsel – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tanjungpinang Aswin Nasution membenarkan, pihaknya tengah menelusuri keberadaan 500 lembar Surat Suara yang hilang. Jumlah tersebut bagian dari 1.167 kotak kardus tersegel, berisikan surat suara yang seharusnya diterima KPU Tanjungpinang untuk Pemilu 2019.

Menurutnya, tidak menutup kemungkinan, dokumen tersebut salah kirim ke kabupaten atau kota terdekat. Pasalnya, distribusi dari pusat serentak. Dimana 500 surat suara tersbeut berada di dalam satu kotak.

“Yang baru kami terima hingga saat ini sebanyak 1.166 kotak. Artinya, masih ada satu kotak yang berisikan 500 lembar surat suara belum tiba di Kantor KPU,” ujar Aswin, seperti yang dilansir Gatra.com, Kams (14/02).

Ia menuturkan bahwa 500 lembar surat suara tersebut untuk Pemilu 2019 di Tanjungpinang, bagi Daerah Pemilihan (Dapil) 3 Kecamatan Bukit Bestari. Azwin menduga ada kemungkinan surat suara itu terkirim ke kabupaten tetangga, yakni Kabupaten Karimun atau Lingga. “Kemungkinan lain, KPU Pusat yang belum mengirim ke kami,” katanya.

Untuk memastikan hal tersebut, KPU Kota Tanjungpinang akan menunggu pembongkaran kotak berisi surat suara di Karimun. Kordinasi anggota di lapangan juga ditekankan. “Kalau ternyata tidak ada di Kabupaten Karimun, maka kami segera laporkan ke KPU pusat, dengan melampirkan berita acara yg disaksikan panitia pemilu,” ujarnya.

Aswin menambahkan, surat suara yang diterima terdiri tujuh item yakni surat suara pemilihan Presiden dan Wakil Presiden sebanyak 154.094 lembar, DPR dapil Kepri sebanyak 154.094 lembar, dan DPD dapil Kepri sebanyak 154.094 lembar.

Surat suara yang diterima tersebut berdasarkan data pemilih tetap (DPT) Tanjungpinang, sebanyak 151.071 orang, ditambah dua persen suara tambahan. “Sedangkan DPRD Provinsi dapil Kepulauan Riau 1 sebanyak 154.094 lembar, DPRD Kota Tanjungpinang dapil 1 sebanyak 53.977 lembar, DPRD Kota Tanjungpinang dapil 2 sebanyak 61.044 lembar, dan DPRD Kota Tanjungpinang dapil 3 sebanyak 42.074 lembar,” tuturnya.

Sebagai informasi, saat ini sebanyak 773.471 surat suara Pemilu 2019 sudah tiba di KPU Tanjungpinang. Dari jumlah itu, diketahui masih ada satu kotak lagi yang berisi surat suara sedang ditelusuri keberadaannya. (net)

LAINNYA