H-7 Jelang Asian Games, Satgas Karhutla Masih Berjibaku Padamkan Api

waktu baca 2 menit
Minggu, 12 Agu 2018 00:07 0 204 Redaktur Pelita Sumsel

Palembang, Pelita Sumsel-Perhelatan Akbar Asian Games XVIII 2018 yang akan digelar di Kota Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel) hanya tinggal hitungan hari. Namun, Satgas Karhutbunla masih berjibaku padamkan api yang membakar lahan disejumlah wilayah di Sumsel.

Dari hasil laporan yang diterima oleh Dansatgas Karhutbunla, Kolonel Inf Imam Budiman, dari pagi hingga sore hari tadi terpantau masih ada sejumlah titik api dibeberapa wilayah di Sumsel, terutama di Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI).

Seperti hari ini, Sabtu (11/8/2018) pada pukul. 09.00 WIB, telah terjadi kebakaran lahan di Kec. Sungai Menang milik perusahaan PT. LKI (Lampung Karya Indah). Sekitar 20 Hektar lahan tersebut hangus terbakar, namun saat ini kondisi api berhasil dipadamkan. Dan Satgas Terpadu Karhutbunla, TNI, Polri, Manggala Agni dan RPK PT. Sampurna terus melakukan pembasahan lanjutan dan lokasi masih dalam pantauan petugas.

Kemudian pada pukul. 09.30 WIB, Satgas Karhutbunla, TNI dan RPK Perusahaan juga melakukan pemadaman api yang membakar lahan di Desa Simpang Tiga, Kecamatan Tulung Selapan, Kabupaten OKI. Kurang lebih 25 Hektar lahan yang diketahui milik perusahaan PT. KOSINDO yang tidak operasional lagi. Saat ini kondisi api masih menyala dikarenakan akses jalan menuju titik api sangat sulit dijangkau dan perahu kecil yang biasa dipakai sudah tidak bisa lagi untuk menuju ke lokasi tersebut.

Dilokasi yang berbeda, kebakaran lahan juga terjadi di Desa Tanjung Beringin, Kecamatan Tanjung Lubuk, Kab. OKI. Namun Satgas Terpadu TNI, Manggala Agni, Masyarakat Peduli Api (MPA) dan dibantu oleh masyarakat sekitar berhasil memadamkan api di lahan tersebut. Diketahui lahan seluas kurang lebih 0,5 Hektar yang hangus terbakar tersebut adalah milik masyarakat desa.

Pada bagian lain, dengan masih adanya Karhutbunla jelang Asian Games yang tinggal beberapa hari lagi. Hal ini menjadi perhatian yang sangat serius dari Dansatgas Karhutbunla Prov. Sumsel.

Untuk itu, Posko Satgas Siaga Darurat Bencana Asap akibat Karhutbunla Provinsi Sumsel, menggelar Rapat Koordinasi Teknis dan Evaluasi Karhutla yang dipimpin langsung oleh Dansatgas Karhutla (Danrem 044/Gapo) Kolonel Inf Imam Budiman, Jum’at (10/8/2018) bertempat di Kantor BPBD Prov. Sumsel, Palembang.

Pada rapat tersebut, Dansatgas mengatakan, dalam melaksanakan tugas yang dibebankan masih banyak hal yang harus dbenahi bersama dengan satu kesatuan sistem baik operasi darat, operasi udara dan subsatgas.

Dengan demikian target agar Sumsel bebas api dan asap menjelang dan selama Asian Games diharapkan tercapai dan berlangsung lancar dan aman.

Redaktur Pelita Sumsel

Media Informasi Terkini Sumatera Selatan

LAINNYA