Menhub Minta Sumsel Tetap Zero Konflik

waktu baca 1 menit
Sabtu, 28 Okt 2017 14:33 0 167 Redaktur Pelita Sumsel

Palembang, Pelita Sumsel-Ribuan mahasiswa hadir kuliah Akbar dalam Aksi Kebangsaan Perguruan Tinggi Melawan Radikalisme, Kuliah akbar yang di isi oleh Menteri Perhubungan Republik Indonesia, Budi Karya Sumadi,  di Griya Agung Palembang, Sabtu (28/10) pagi

 

“Indonesia menjadi negara yang kuat karena Kebhinekaan. Sekarang Indonesia pusat dari pembangunan fisik dan non fisik dengan membangun dari pinggiran yang menghubungkan seluruh Indonesia,” Jelas Budi Karya Sumadi saat memberikan orasi

 

Saat ini, lanjut Budi Karya Sumadi

Sumsel merupakan daerah Zero komplik tapi mempertahankannya tidak mudah. Oleh karenanya ia mengajak semua pihak khususnya semua perguruan tinggi di Sumsel untuk menghindarkan konflik.

 

“Pemimpin harus didepan untuk menjadikan zero konflik, Alhamdulillah Sumsel sudah memulainya dan akan ditularkan ke daerah lain di Indonesia,” Katanya

 

Lebih lanjut jika mempunyai pemaham agama yang baik, memiliki faham kebangsaan yang baik pasti radikalisme tidak terjadi. Acara ini sangat relevan akan digalang bersama terutama mahasiswa semangatnya tinggi.

 

Sementara Gubernur Sumatera Selatan, Alex Noerdin mengatakan daerah yang zero konflik. Dengan Pernyataan sikap mahasiswa ini agar Sumsel tidak terjadi komplik  SARA. Sumsel dari dulu terkenal dengan zero komplik.

 

“bila daerah aman dan kondusif akan menjadikan kesejahteraan masyarakat Sumsel dan pada akhirnya kesejahteraan masyarakat Indonesia,” Pungkasnya (dd)

 

Redaktur Pelita Sumsel

Media Informasi Terkini Sumatera Selatan

LAINNYA