Varian Unik Ala Pempek Cece 88

waktu baca 2 menit
Jumat, 6 Okt 2017 22:17 0 298 Redaktur Pelita Sumsel

Palembang, Pelita Sumsel – Inovasi varian terbaru pempek kini dikembangkan oleh pengusaha pempek Cece 88 yang berlokasi di Jl. Mayor Ruslan, Jum’at (06/10/2017).
Awal mula terinspirasinya membuat pempek karakter ini yang pertama seperti Nemo dan flower awal mula terinpirasi dari kue ulang tahun yang pada umumnya dikenal dengan rasa manis. Disini kita manfaatkan karena tidak semua orang senang dengan rasa manis, lalu kita coba buat kue tar itu berbahan dasar pempek yang pada umumnya terbuat dari ikan tenggiri.
“Pempek karakter ini kita buat seunik mungkin, karena kami berfikir mungkin pada umumnya pempek sudah banyak yang tahu. Namun kalau untuk pempek yang berbentuk seperti kue tar ini saya yakin baru di Pempek Cece 88 inila yang membuat variasi seperti ini,” ujar mbk eka saat di datangi di tempat usahanya.
Untuk varian bahan yang kami gunakan merupakan bahan – bahan yang sehat dan bergizi. Karena untuk pembuatan pempek bervariasi ini kami gunakan pewarna yang alami seperti, wortel, sayur jesim dan buah naga.
“Untuk itula dari segi kesehatan sendiri bisa terjamin. Karena kami juga tidak pernah mau membuatkan pempek karakter ini dengan menggunakan pewarna makanan lainnya,” ucapnya kepada Pelita Sumsel.
Ditempat yang bersamaan mbak Puji tidak lain kakak ipar dari mbk Eka menerangkan, untuk pempek karakter sendiri kita keluarkan menu terbaru andalan kita seperti. Pempek krispi nori, pempek sisrol dan pempek papedas. Jadi kita buat dengan varian kekinian atau lebih di kenal khusus anak – anak muda sekarang.
“Untuk itu kami buat pempek berkarakter ini ingin mengenalkan kepada pelanggan bahwa pempek bentuknya tidak haya itu – itu saja tapi disini ada khas jepangnya, dan ada khas pedasnya juga ada,” terangnya kepada awak media.
Lebih lanjut, untuk varian harga pempek ini sendiri mulai dari 4 rb relatif murah dan 50 rb untuk menu lainnya. Sedangkan untuk pempek berkarakter sendiri kita bandrol dari harga Rp. 100. 000 itu juga tergantung ukuran dan pesanan dari pelanggan sedangkan untuk pempek karakter flower kita bandrol dengan harga 175.000 untuk 1 paketnya,” pungkasnya. (Daud)

Redaktur Pelita Sumsel

Media Informasi Terkini Sumatera Selatan

LAINNYA