Gambar_Langit Gambar_Langit

H. Prioyitno Apresiasi 3 Pelajar SMK Muhammadiyah di OKU Timur Torehkan Prestasi di Ajang LKS Tingkat Provinsi

waktu baca 2 menit
Kamis, 21 Jul 2022 22:03 0 270 Admin Pelita

OKU Timur, Pelita Sumsel – Tiga pelajar SMK Muhammadiyah di OKU Timur menorehkan prestasi pada ajang Lomba Kompetensi Siswa (LKS) tingkat Provinsi Sumatera Selatan yang digelar di Jakabaring Palembang pada 18-21 Juli 2022 kemarin.

Tiga pelajar itu, Ferry Aditia Firmansah Pelajar SMK Muhammadiyah Belitang meraih juara II Information Network Cabling, NM Khoirudin juara 3 Bidang IT Network Administration, dan Gangsar Aji Mulia Juara 3 Bidang Mesin Perkakas CNC Milling kedua pelajar ini asal SMK Muhammadiyah 03 Sukaraja.

Atas prestasi membanggakan ini, Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten OKU Timur H. Prioyitno, S.Pd. MM menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada para pelajar SMK Muhammadiyah dan juga bagi para guru. Prestasi ini tidak serta merta didapat begitu saja, tentu dibarengi kesungguhan, kedisiplinan dan Kekompakan antara pelajar dan guru.

“Alhamdulillah, ada tiga pelajar dari SMK Muhammadiyah di OKU Timur yang berhasil meraih juara di LKS tingkat Provinsi Sumatera Selatan. Ini patut kita apresiasi, tentu berkat kesungguhan bisa meraih prestasi itu,” katanya, Kamis (22/07).

H. Prioyitno berharap, kedepan semakin banyak sekolah Muhammadiyah di OKU Timur melahirkan pelajar-pelajar yang berprestasi diberbagai disiplin ilmu. Sehingga memberikan dampak positif baik bagi pelajar itu sendiri, bagi sekolah maupun menjadi motivasi bagi pelajar lainnya yang bersekolah di persyarikatan Muhammadiyah.

“Ini adalah prestasi yang membanggakan. Saya sampaikan selamat kepada anak-anakku yang telah mampu membuktikan diri sebagai anak yang berprestasi, terima kasih juga kepada para guru, terus semangat dalam mendidik dalam mewujudkan anak-anak didik yang berkarakter,” ujarnya. (fah)

LAINNYA