IPTU Dwi Saputro SH Jabat Kapolsek Pengandonan

waktu baca 2 menit
Jumat, 15 Okt 2021 14:12 0 230 Admin Pelita

OKU, Pelita Sumsel – IPTU Dwi Hendro Saputro, SH resmi menjabat sebagai Kapolsek Pengandonan Polres Ogan komering Ulu menggantikan IPTU Aston Lasman Sinaga, SH yang dipromosikan sebagai Kapolsek Belitang II OKU Timur. IPTU Dwi Sendiri sebelumnya menjabar sebagai Kapolsek Cempaka OKU Timur.

Upacara serah terima jabatan ini digelar dilapangan Upacara Mapolres OKU dipimpin oleh Kapolres OKU AKBP Danu Agus Purnomo SIK dan dihadiri oleh PJU Polres OKU, Para Kapolsek dan Anggota Polres OKU, Jum’at (15/10).

Dalam sambutannya kapolres OKU AKBP Danu Agus Purnomo SIK mengatakan mutasi jabatan merupakan hal biasa didalam lingkungan organisasi Polri yang bertujuan untuk menjaga dinamika operasional dan penyegaran proses Manajerial Organisasi dalam melaksanakan misi untuk mencapai visi yang telah ditetapkan.

Dengan adanya mutasi jabatan ini lanjutnya maka kontinuitas terhadap pelaksanaan program kerja yang telah dirumuskan akan dapat berjalan secara efektif dan terjadi peningkatan kualitas kinerja kesatuan baik dalam bidang pembinaan maupun Operasional, sehingga dapat menumbuhkan semangat pengabdian tinggi dalam mengukir prestasi pada setiap penugasan yang semata-mata berorientasi kepada kepentingan masyarakat.

“Kita harus sadar betul bahwa jabatan yang kita sandang itu adalah amanah yang harus dipertanggung jawabkan, baik kepada masyarakat maupun kepada Tuhan Yang Maha Esa. Tugas dan wewenang Polri yang diamanahkan oleh Undang-undang harus dapat dilaksanakan secara Profesional, Proposional dan Obyektif sesuai dengan Kode Etik Profesi dan Moralitas yang tinggi sehingga kita dapat memenuhi harapan masyarakat yang mendambakan rasa aman dan nyaman dalam kehidupannya,” kata Kapolres.

Pada kesempatan itu Kapolres OKU mengucapkan terimakasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada pejabat lama IPTU Aston Lasman Sinaga, SH yang selama menjabat di wilayah Polres OKU telah mampu meningkatkan kinerja kesatuan dengan Dedikasi dan Loyalitas yang tinggi. “Selamat melaksanakan tugas ditempat yang baru, dan semoga sukses selalu dalam karir di Kepolisian,” ucapnya

Ucapan selamat datang juga disampaikan Kapolres kepada pejabat baru, IPTU Dwi Hendro Saputro, SH. Kapolres meminta agar segera menyesuaikan diri dengan jabatan dan lingkungan tugas yang baru.

“Saya yakin dan percaya, dengan bekal pengalaman yang telah saudara miliki pada penugasan jabatan sebelumnya, saudara akan mampu melaksanakan tugas dengan baik sesuai harapan Polri dan harapan masyarakat Kabupaten OKU. Ciptakanlah terobosan- terobosan kreatif dalam mendukung tugas dan pekerjaan, serta tingkatkan kesiapsiagaan Kesatuan, Personel dan Operasional. Jadikanlah serah terima jabatan ini sebagai momentum untuk meningkatkan kembali semangat, disiplin, dan etos kerja dalam memberikan pengabdian yang terbaik kepada masyarakat, Bangsa dan Negara,” Tandasnya. (AND)

LAINNYA