Pemda OKU Selatan Siap Hadapi Wabah Covid-19, Wabup : Untuk Mengantisipasi Hal Terburuk

waktu baca 1 menit
Selasa, 28 Apr 2020 16:04 0 164 Admin Pelita

OKU Selatan, Pelita Sumsel – Langkah Siap Payung sebelum hujan terus dilakukan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan dalam menyikapi sekaligus mengantisipasi wabah virus Covid 19 terjadi di Bumi Serasan seandanan.

Selain terus melaksanakan kegiatan kegiatan bersifat pencegahan supaya virus corona tidak sampai terjadi serta menimpa Masyarakat yang ada Kabupaten OKU Selatan, Berikut persiapan di segi penganggaran untuk penanganan dan penanggulangan akibat terjadinya Wabah Covid 19 juga telah disiapkan oleh Pemerintah kabupaten OKU Selatan saat ini.

“Semua persiapan yang dilakukan, tentunya untuk mengantisipasi hal terburuk yang bisa saja terjadi dari akibat wabah virus Corona yang terjadi saat ini ” ujar Wakil Bupati (Wabup) OKU Selatan, Sholehein Abuazir SP,M.Si dibincangi Pelita Sumsel, Selasa (27/4).

Wakil Bupati OKU Selatan Solihin Abuazir,mengingat kan kepada masyarakat OKU Selatan, untuk tetap tenang serta tidak panik, namun masyarakat diminta tetap harus waspada menyikapi wabah virus corona yang melanda dunia saat ini.

“Yang jelas demi kebaikan bersama untuk pencegahan Covid 19, masyarakat harus mengikuti protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah,” tegas sekaligus pesan Wabup OKU Selatan,Solihin .(DK)

LAINNYA