Rani Kodim Minta Pemkab Muara Enim Segera Perbaiki Aliran Got Yang Sebabkan Banjir

waktu baca 1 menit
Jumat, 20 Mar 2020 15:16 0 216 Redaktur Romadon

 

Muara Enim, Pelita Sumsel – Setiap turun hujan kawasan gang bonsai Gelumbang selalu diredam banji, untuk itulah anggota DPRD Muara Enim dapil 3 Rani Kodim meminta Pemkab untuk segera memperbaiki aliran got yang telah membuat banjir kawasan tersebut.

Hal ini dikatakannya saat meninjau langsung lokasi dan korban yang terendam banjir Jumat (20/3/2020).

“Seharusnya kawasan ini tidak terjadi lagi banjir setiap tahunnya, untuk itu kami telah menyiapkan alat berat untuk mengeruk aliran got yang tersumbat,” katanya

Ia juga mengatakan, untuk penanggulangan sementara pihaknya telah siapkan satu alat berat, untuk mengeruk agar sewaktu hujan aliran got lancar.

“Kita juga akan usulkan kepada pemkab muara Enim, agar APBD segera terealisasi agar puluhan warga tidak kebanjiran lagi. Namun kita menghimbau kepada warga juga agar menjaga kebersihan dan jangan membuang sampah sembarangan di aliran got yang dulunya sungai ini,” pungkasnya

Kita usulkan melalui DPRD agar pihak terkait bisa melihat kondisi langganan banjir di gang bonsai Gelumbang ini. (NVJ)

LAINNYA