Membanggakan, Siswa ABK Pagaralam Raih Juara Tingkat Nasional

waktu baca 2 menit
Selasa, 10 Sep 2019 11:29 0 200 Redaktur Romadon

 

Pagaralam, Pelita Sumsel – Hal membanggakan datang dari Kota Pagaralam, tepatnya berasal dari SMPLB. Pasalnya seorang Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) dari bumi Besemah, bernama Violyn Novita berhasil memboyong juara harapan 1, lomba Bocce Bola Pentaque pada O2SN tingkat nasional di Semarang Jawa Tengah.

Menurut Kartika Sosialika S Pd seorang guru di SMPLB Pagaralam, Violyn telah berhasil menorehkan prestasi di kanca nasional, membawa nama Kota Pagaralam dan Provinsi Sumsel.

“Awalnya Violyn mengikuti seleksi O2SN di Pagaralam, kemudian berhasil mewakili Pagaralam di tingkat Provinsi Sumsel, dan akhirnya karena terus juara, dia mewakili Sumsel di tingkat nasional dan meraih juara harapan 1,” kata dia, Selasa (10/09).

Lanjut Kartika, putri dari pasangan Mawanto dan Eprina dari Dusun Cawang Lama Kecamatan Dempo Utara Kota Pagaralam, patut di apresiasi. Sebab hal ini merupakan kali pertama Pagaralam mampu menembus nasional dan mendapat juara.

“Harapan 1 itu tetep lah juara, dan ini patit di acungi jempol. Dia bukan lagi mewakili Kota Pagaralam, namun mewakili seluruh siswa SLB dan ABK se Provinsi Sumsel,” ungkapnya.

Kartika berharap, agar kedepannya banyak muncul atlet baru, yang seperti Violyn sehingga dapat meraih kejuaraan tingkat nasional.

“Semoga dengan prestasi Violyn, dapat membangkitkan semangat anak anak lainnya, untuk berlatih, belajar dan terus berusaha. Sebagai pendidik dan orang tua, harus selaras dalam memajukan bakat siswa, mereka bukan anak yang penuh kekurangan, mereka anak istimewa yang pasti punya kelebihan dan keahlian masing masing. Mari kita kenali ABK, sayangi dan jangan dikucilkan, karena mereka juga anugrah yang diberikan maha pencipta, untuk dijaga dengan baik,” tutur dia.

Sementara itu, Mawanto selaku ayah Violyn mengungkapkan, bahwa dirinya bersyukur, anak mereka mampu mendapat juara di tingkat nasional.

“Kami dari keluarga juga mendukung, sehingga dia mendapat prestasi ini. Saya berterima kasih kepada pihak sekolah, karena telah mendidiknya, dan membanggakan kota dan peovinsi kita ini,” ungkapnya. (do).

LAINNYA