Hore.. Kini Muba Punya Bunda Baca

waktu baca 2 menit
Kamis, 27 Sep 2018 18:55 0 168 Admin Pelita

Sekayu, Pelita Sumsel – Meski saat ini perkembangan teknologi dan informasi sudah menyasar ke semua kalangan, tetapi Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin melalui komando Bupati Muba Dodi Reza Alex Noerdin terus getol mengajak semua pihak khususnya kalangan pelajar di Muba untuk tidak mengenyampingkan budaya membaca buku.

Untuk terus meningkatkan minat baca di bumi Serasan Sekate, akhirnya Bupati Muba Dodi Reza Alex Noerdin mengukuhkan Bunda Baca Kabupaten Muba yakni secara resmi dinobatkan kepada Ketua TP PKK Muba Erini Thia Yufada.

“Bunda Baca inilah nantinya bersama seluruh masyarakat Muba yang secara pro aktif untuk mengkampanyekan dan sosialisasi Gerakan Muba Gemar Membaca,” ujar Bupati Muba Dodi Reza Alex Noerdin di sela Pengukuhan Erini Thia Yufada Sebagai Bunda Baca Kabupaten Muba 2018-2023, Kamis (27/9/2018) di Kantor Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Muba.

Lanjutnya, meski harus pro aktif meningkatkan minat baca buku, tetapi juga tidak harus mengenyampingkan untuk mengikuti perkembangan teknologi dan informasi. “Pemkab Muba juga menargetkan di perpustakaan Muba ini akan mengimplementasikan e-library yang dibalut dengan konsep kemajuan teknologi,” imbuhnya.

Dodi menambahkan, dengan adanya bunda baca di Muba nanti akan merangkul berbagai komunitas baca yang ada di Muba. “Setiap tahun minat baca di Muba harus meningkat, ini targetnya. Dan di setiap desa kita targetkan wajib miliki perpustakaan,” harapnya.

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Muba, Yohannes menyebutkan saat ini tercatat ada 9 ribu judul buku yang ada di perpustakaan Pemkab Muba. “Kami akan terus gencar menambah literasi bacaan di perpustakaan yang bisa digunakan masyarakat Muba,” ulasnya.

Dikatakan, dinobatkannya Erini Thia Yufada sebagai bunda baca juga atas kesepakatan komunitas baca di Muba yang nantinya akan jadi mitra untuk menggalakkan budaya baca buku.”Gemar membaca akan terus digencarkan,” singkatnya.

Terpisah, Bunda Baca Kabupaten Muba Erini Mutia Yufada akan mengandeng TP PKK Muba untuk gencar sosialisasi dan meningkatkan minat baca buku di semua kalangan.”Kita akan sisir pedesaan di Muba, untuk gencar sosialisasi gerakan Muba Gemar Membaca,” pungkasnya.

LAINNYA