Gambar_Langit Gambar_Langit

Usai Berjibaku dengan Asap Demi Sukses Asian Games, Lanud dan Media Gelar Syukuran

waktu baca 2 menit
Jumat, 7 Sep 2018 13:55 0 109 Redaktur Pelita Sumsel

Palembang , Pelita Sumsel-Sepekan Asian Games 2018 telah berlalu, banyak stage holder yang turut menyukseskan Asian Games salah satuan satuan angkatan udara (Lanud) Sri Mulyono Herlambang (SHM) Palembang.

Untuk mengungkapkan rasa syukur Komandan Angkatan udara (Danlanud) Mulyono Herlambang (SHM) Palembang. Heri Sutrisno bersama media usai pelaksanaan Asian Games 2018 terutama soal penanggulangan asap yang melibatkan pihaknya telah berjalan dengan optimal menggelar acara syukuran dan silaturahmi bersama para rekan media di base Ops Lanud SMH, Jumat (07/08/2018).

“jika tugas yang dilaksanakan pihaknya merupakan bukan tugas biasa, terlebih lagi ketika menjalankan pemadaman dan penanggulangan asap lewat udara mengajak para wartawan karena hendak melihat situasi secara langsung, yang sudah pernah naik pesawat dengan kita merupakan bukan tugas biasa karena berhadapan dengan malaikat isrofil pencabut nyawa. Tapi kita bersyukur sekarang telah usai,” Katanya di hadapan puluhan awak media

Meski perhelatan Asian Games telah usai, sambung dia, pihak Lanud SMH Palembang tidak menutup kemungkinan jika ada media yang masih hendak melihat langsung kondisi dilapangan terkait penanggulangan dan pemadaman api dan tidak menimbulkan asap.” Kita telah usai dan berhasil menghantarkan waterbooming dan membuat Asian Games tanpa asap. Dari sisi pesawat yang ada semuanya optimal berjalan dengan lancar, ” terang dia.

“Saat ini masih ada potensi di Jambi, Ogan Ilir (OI), Ogan Komering Ilir (OKI), Indralaya, apalagi saat Asian Games anginnya mengarah ke Jakabaring, namun itu bisa kita atasi dengan baik,” tambah Heri Sutrisno. (DD)

 

Editor: Wawan Hasbuan

Redaktur Pelita Sumsel

Media Informasi Terkini Sumatera Selatan

LAINNYA