SEKAYU, Pelita Sumsel – Setelah menjalankan Kuliah Kerja Nyata (KKN) selama kurang lebih satu bulan atau 40 hari di 43 Desa pada 11 Kecamatan yang tersebar dalam wilayah Kabupaten Musi Banyuasin, 547 orang Mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang diserahterimakan kembali ke kampus, Jumat (24/8/2018) di Gedung Dharma Wanita Sekayu.
Serah terima dilakukan dari Pemkab Muba oleh Asisten I Setda Muba H Rusli SP MM kepada UIN Reden Fatah Palembang diwakili Wakil Rektor III UIN Reden Fatah Palembang Dr Rina Antasari SH MHum.
Asisten I Setda Muba mengucapkan terima kasih dan memohon maaf apabila dalam penempatan ditiap desa kurang berkenan bagi Mahasiswa KKN.
“Semoga KKN ini dapat memberikan manfaat yang nyata bagi pembangunan Kabupaten Muba, juga khususnya bagi UIN Raden Fatah Palembang sendiri,” ujar Rusli.
Wakil Rektor III UIN Raden Fatah Palembang,Dr. Rr. Rina Antasari, SH., M.Hum berharap Mahasiswa KKN angkatan 69 tahun 2018 itu dapat memberikan catatan yang baik untuk Kabupaten Muba yang berbasis riset dan pengembangan.
“Laporan KKN ini akan kami serahkan kepada Pemkab Muba,” tuturnya.
Rina menambahkan, pihaknya siap melakukan jika kedepan ada yang perlu dikerjasamakan antara UIN Raden Fatah Palembang dan Pemkab Muba.
“Tentu kami juga mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Muba yang telah menerima mahasiswa kami melaksankan KKN,” ucapnya. (Rilis)