JAKARTA, Pelita Sumsel – Kota Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel) mendapatkan kehormatan menjadi tuan rumah Hari Belanja Diskon Indonesia (HBDI) pada tanggal 8 Agustus 2018 mendatang. Hal itu disampaikan oleh Gubernur Sumsel, Alex Noerdin saat Press Conference – 10 Days To Hari Belanja Diskon Indonesia (HBDI) 2018 di Gedung Balairung Susilo Soedarman Gedung Sapta Pesona Kantor Kementerian Pariwisata RI, Senin (30/7).
Alex Noerdin mengaku terharu karena daerahnya, dipilih menjadi tempat pembukanya acara tersebut. Ia mengungkapkan, Palembang dipilih jadi tuan rumah HBDI berkat daerahnya menyelenggarakan Asian Games dan sejumlah perkembangan pembangunan yang ada, sehingga Kota Palembang makin dikenal.
“Strategi kami ternyata membuahkan hasil, sebenarnya Asian Games bukan merupakan tujuan utama akan tetapi berkat itu bisa mencapai tujuan lain, dengan bisa mendapatkan pembangunan lain seperti jembatan Musi 4,5,6, jalan tol, serta Light Rail Transit,” ujar Alex.
Ia mengatakan bahwa, tepat sekali Himpunan Penyewa Pusat Perbelanjaan Indonesia (HIPPINDO) selaku penyelenggara acara HBDI tersebut memilih kota Palembang menjadi tuan rumah pembukaan Hari Belanja Diskon Indonesia, karena masyarakat Palembang sangat antusias dengan adanya kegiatan tersebut, serta keinginan para wisatawan yang berkunjung untuk berbelanja di kota Palembang.
“Begitu mendengar diskon masyarakat kami akan senang, Palembang begitu banyak rezekinya, karena dengan ini kami akan dipromosikan tanpa bayar,” ungkap Alex.
Dijelaskan Alex, terlebih dengan logo perhelatan Asian Games yang bertuliskan Jakarta dan Palembang akan bertebaran, dan ditambah ada acara HDBI tersebut, akan memancing dan menambah wisatawan yang akan berkunjung di Palembang.
“Bantuan apapun, demi menyukseskan acara ini, sebisa mungkin kami akan bantu, namun Bapak-bapak dari HIPPINDO dan semua yang ada di sini kalau mau ke Palembang harus memesan tiket lebih awal karena akan banyak tamu datang ke Palembang. Saya juga sudah mengecek toko oleh-oleh songket hari ini, bahwa sudah ludes dibeli,” ujarnya Alex dengan nada bercanda.
Sementara pada kesempatan yang sama, Ketua Umum HIPPINDO, Budi Hardjo Iduansyah menjelaskan bahwa, penyelenggaraan HBDI tahun ini adalah penyelenggaraan ke 2 kali, karena sudah pernah dilakukan tahun lalu diadakan di Jakarta, acara ini didukung oleh kementrian Pariwisata.
Ia mengatakan, dengan adanya even HBDI ini akan mempersatukan dan memastikan wisata asing belanja Indonesia menuju tingkat maju mendatangkan turis membuat wisatawan pindah satu kota ke kota.
Ia pun berterimakasih dengan Gubernur Sumsel yang telah menyetujui Palembang menjadi tuan rumah even HBDI. Sekaligus juga karena bertepatan dengan pesta akbar olahraga Asian Games, ini menjadi kado persembahan tuan rumah untuk menambah keriahan pesta Asian Games.
“Tanggal 8 akan dibuka di Palembang, kita akan menikmati Pempek,” ungkap Budi sambil berseloroh.
Ditambahkan Budi, even HBDI akan digilir berkeliling nusantara, rencananya tahun depan akan diadakan di Bali. Ini merupakan saat yang tepat guna merangkum dan mendukung program pemerintah dalam satu even, meskipun HIPPINDO merupakan pihak swasta namun ia menganggap even tersebut adalah hajatan bangsa yang perlu disukseskan.
Sementara itu Menteri Pariwisata Arief Yahya menyatakan dukungannya pada even HBDI yang telah digelar sejak tahun 2017.
“Perhelatan ini merupakan sebuah atraksi bagi wisatawan kuliner dan belanja, bukan saja untuk wisatawan Nusantara, namun HBDI juga mampu menarik wisatawan mancanegara khususnya dari negara tetangga,” ungkap Arief.
Arief mengatakan bahwa, sebagai pengusaha harus mampu membuat keputusan agar bertahan dan sukses di era transformasi digital. HBDI Online harus menjadi bagian dari perhelatan tahunan ini.
“Di samping itu, peraturan yang mendukung wisata belanja juga perlu disesuaikan agar bisa bersaing di regional dan global,” ujar Arief.
Lanjut Arief bahwa, Tepat, kota Palembang ditunjuk sebagai tuan rumah HBDI, karena akan memancing wisatawan berkunjung karena Palembang, selain sudah dikenal menjadi tempat wisata olahraga di Indonesia.
Nantinya acara kemeriahan HBDI di Palembang yang akan bertemakan Sriwijaya Great Sale akan lebih semarak, dengan adanya penyelenggaraan Diaspora Sriwijaya Festival yakni pawai budaya, Pempek Expo & Festival kuliner khas Palembang dengan konsep pasar kaget di berbagai pusat perbelanjaan, pameran kebesaran Sriwijaya Festival Sriwijaya XVII serta ada pemecahan Rekor muri Pempek Terbanyak (18.818 buah) yang diadakan di Benteng Kito Besak.
HBDI merupakan hadiah istimewa bagi Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia, acara ini bukan hanya berpotensi untuk menjangkau konsumen lokal, melainkan para olahragawan, official serta wisatawan mancanegara karena diadakan bersamaan saat Asian Games khususnya di Palembang.
Penyelenggaraan HBDI 2018 akan serentak dilaksanakan di seluruh Indonesia, berlokasi di pusat-pusat perbelanjaan modern mulai 8 Agustus 2018 sampai 2 september 2018. (Ril)