Gambar_Langit Gambar_Langit

Rey Utami : Hati-hati Cari Jodoh di Aplikasi Online

waktu baca 1 menit
Selasa, 18 Okt 2016 17:34 0 139 Admin Pelita

JAKARTA, PelitaSumsel.com – Rey Utami adalah sosok yang dianggap beruntung karena berhasil menemukan pendamping hidup melalui aplikasi cari jodoh, Tinder. Meski demikian, presenter olahraga di salah satu stasiun televisi swasta ini, mengimbau agar hati-hati kepada mereka yang berharap mendapat jodoh lewat aplikasi cari jodoh. Baik Tinder maupun aplikasi cari jodoh online lainnya.

Imbauan itu ia lontarkan lantaran takut banyak orang yang terilhami kisahnya tanpa mengetahui risiko yang akan dialami. Sebab tidak semua identitas pengguna aplikasi jodoh online, asli .

“Aku ingin kasih saran, chating orang yang suka di Tinder hati-hati, nggak semua asli, ada yang fake, transgender juga. Jadi jangan langsung seratus persen percaya,” kata Rey Utami seperti dilansir dari ReyVLOG, video blog miliknya, Senin (17/10/2016).

Rey mengatakan dalam perjalanan cintanya selama 7 hari, dari berkenalan di aplikasi cari jodoh sampai akhirnya menikah dengan Pablo Putra Benua, juga penuh kehati-hatian.

Rey bercerita, awalnya ia tak langsung memberikan nomor telepon saat diminta oleh Pablo. Rey tak mau begitu saja memberikan nomor telepon kepada orang yang baru dikenalnya. “Pas aku cek IG nya, followernya banyak, baru aku kasih nomer hp aku, dia juga ngasih nomer hp-nya. Ya begitulah awalnya,” tandas Rey Utami. (*/Wwn)

Source : bintang.com

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    LAINNYA