Enos Lantik Direktur PUD Agrobisnis dan Pengelolaan Logistik Serta 3 Dewan Pengawas

waktu baca 2 menit
Kamis, 3 Jun 2021 15:15 0 198 Admin Pelita

OKU Timur, Pelita Sumsel – Bupati OKU Timur H Lanosin ST melantik Tiga Dewan Pengawas dan Satu Direktur Perusahaan Umum Daerah (PUD) Agrobisnis dan Pengelolaan Logistik Daerah Kabupaten OKU Timur. Kamis (03/06/2021) di Ruang Bina Praja 1 Kantor Bupati OKUT.

Adapun Direktur PUD Agrobisni dan Pengelolaan Logistik Daerah Kabupaten OKU Timur yang dilantik Nardianto, S.S sedangkan tiga dewan pengawasnya, Junaidi, SP MM, Sucipto, ST dan Afri Hasda.

Dalam sambutannya Bupati mengatakan, masih dalam 100 Hari Kerja sebagai Bupati, alhamdulillah Dewan Pengawas dan Direktur Perusahaan Umum Daerah (PUD) Agrobisnis dan Pengelolaan Logistik Daerah Kabupaten OKU Timur telah resmi dilantik.

“Misi pertama dibentuknya PUD ini untuk kesejahteraan masyarakat OKU Timur, khususnya di bidang Agrobisnis. (Pertanian, Perikanan, peternakan dan Perkebunan),” ujar Bupati saat diwawancarai wartawan.

Selain itu lanjut Bupati, PUD ini kedepan dapat menyerap hasil Agrobisnis para Petani di OKU Timur khususnya. Dan dapat memproduksi bahan-bahan kebutuhan para petani seperti mendirikan pabrik pupuk Organik misalnya. Sehingga hasil pertanian di OKU Timur kedepan semakin meningkat.

Terkait dengan harga dan stok pupuk ditingkat masyarakat yang masih terkadang tidak stabil, Enos Ingin PUD juga dapat hadir dapat membantu dan memberikan solusi sehingga mampu menyelesaikan permasalahan tersebut.

“Insyaallah cita-cita kita petani mendapatkan harga yang benar-benar stabil. Sesuai dengan harga yang diharapkan masyarakat pelaku Agrobisnis tadi. Kepala OPD saya sampaikan agar dapat bersinergi dengan PUD agar bersama-sama meningkatkan perekonomian Masyarakat,” ujarnya.

Sementara itu Direktur Perusahaan Umum Daerah dan Agrobisnis Nardianto mengatakan, sebagai Perusahaan yang baru tentu semuanya akan bergerak dari nol. Dalam waktu dekat dirinya segera menentukan perangkat-perangkat administrasi, melengkapi badan hukum dan selanjutnya Survey lokasi kantor yang rencananya di tempatkan di Belitang.

“Sesuai arahan pak Bupati, PUD hadir untuk misi mensejahterakan Masyarakat khususnya dibidang Agrobisnis. Kedepan PUD insyaallah hadir memberikan solusi terhadap masalah yang ada dibidang Agrobisnis selama ini,” kata Nardianto mantan Komisioner KPU OKU Timur ini.

Dalam mengemban Amanah ini Nardianto mengharapkan semua OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten OKU Timur agar dapat bersinergi dan mendukung tugas dan kinerja PUD ini nantinya, sesuai dengan bidang masing-masing.

“Untuk kemaslahatan masyarakat OKU Timur kita ingin PUD dan OPD kedepan ada Sinergi yang baik, untuk memberikan. sumbangsih serta kontribusinya,” pungkasnya. (fah)

LAINNYA