Ini Makna Logo dan Maskot Asian Games 2018

waktu baca 3 menit
Rabu, 11 Jul 2018 02:00 0 304 Redaktur Pelita Sumsel

Pelita Sumsel-Logo Asian Games 2018 sudah dipublikasikan kepada publik sejak beberapa waktu lalu. Logo Asian Games 2018 dipilih oleh Presiden Joko Widodo. Logo ini berbentuk sketsa tampak atas Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) dan matahari di bagian tengahnya. Matahari tersebut sebagai lambang sumber energi paling utama yang kemudian menyebar melalui delapan jalur keseluruh Asia sekaligus dunia dengan adanya Asian Games.

Logo Asian Games 2018

Dilangsir dari laman resmi Asian Games https://asiangames2018.id inilah Makna logo Asian Games 2018 selain menggambarkan matahari sebagai sumber energi yang menyebar ke delapan jalur ke seluruh Asia melalui ajang Asian Games juga terselip harapan agar Indonesia bisa menunjukkan kehebatannya lewat penyelenggaraan Asian Games 2018. Makna logo Asian Games 2018 juga menggambarkan energi yang kuat dalam merefleksikan dan mempromosikan Indonesia ke dunia. Dengan adanya logo baru ini, Indonesia sebagai tuan rumah ingin menunjukkan kepada dunia melalui penyelenggaraan dan prestasi Asian Games 2018.

Logo baru Asian Games 2018 akan menggantikan logo lama yang sebelumnya didesain berupa untaian bulu burung cendrawasih. Bisa ditarik kesimpulan makna logo Asian Games 2018 secara keseluruhan menggambarkan sebuah matahari sebagai sumber energi yang menyebar ke delapan jalur ke seluruh Asia melalui ajang Asian Games.

Maskot Asian Games 2018

Sementara itu, maskot Asian Games 2018 juga terbilang unik. Maskot ini terdiri atas tiga satwa di Indonesia yaitu burung Cendrawasih yang diberi nama Bhin Bhin, badak bercula satu bernama Kaka, dan Rusa Bawean yang diberi nama Atung. Maksud dari ketiga maskot ini yaitu untuk mewakili keragaman kekayaan hayati Indonesia yang terdiri dari Indonesia bagian timur (Bhin Bhin), Indonesia bagian barat (Kaka), dan Indonesia bagian tengah (Atung). Maskot ini dibuat dengan sentuhan seni yang modern dan tetap memperhatikan kearifan model budaya lokal yang unik. Adanya logo dan maskot logo baru Asian Games 2018 ini menggantikan desain yang sebelumnya yang diberi nama Drawa. Maskot desain sebelumnya kurang mendapat respon yang baik serta mendapat kritikan keras dari masyarakat yang dinilai minim kreatifitas dan tidak kekinian. Melihat respon masyarakat tersebut, dibuatlah kembali sayembara untuk merevisi logo dan maskot Asian Games.

Sayembara tersebut dimenangkan oleh perusahaan desain grafis Feat Studio. Menurut pihak perusahaan desain grafis Feat Studio, dipakainya sketsa Stadion Utama Gelora Bung Karno bertujuan sebagai relevansi dari cita-cita dan mimpi Bapak Bangsa yakni Ir.Soekarno dengan semangat Indonesia yang masih ada dimasa sekarang.

Untuk maskot Asian Games 2018, didesain juga oleh Feat Studio. Ketiga maskot ini (Bhin Bhin, Atung dan Kaka) diibaratkan menggambarkan ke-Indonesia-an dengan terinspirasi Bhineka Tunggal Ika. Nama ketiganya diambil dari kata Bhineka Tunggal Ika yang sangat melekat sebagai jargon Indonesia. Bhin Bhin (dari Bhineka), Atung (dari Tunggal), dan Kaka (dari Ika).  Dari maskot ini juga tercermin keragaman suku dan budaya. Bhin-Bhin (seekor burung Cendrawasih dari Indonesia bagian Timur), Atung (seekor rusa Bawean dari Indonesia bagian tengah), dan Kaka (Badak Bercula Satu dari Indonesia bagian bagian Barat).

Selain itu makna maskot Asian Games 2018 menggambarkan burung cendrawasih dengan kepintarannya mampu menyiasati bagaimana cara menghadapi lawan, rusa dengan kecepatan yang dimilikinya bisa untuk mengelabui mata musuh, dan badak yang menjadi lambang dari sebuah kekuatan.

Semoga makna logo Asian Games 2018yang telah disebutkan di atas, bisa menjadi doa dan harapan yang terwujud bagi Indonesia agar bisa kembali berjaya di kancah Asia.(net)

Redaktur Pelita Sumsel

Media Informasi Terkini Sumatera Selatan

LAINNYA