Palembang, Pelita Sumsel-Banyak 180 orang peserta Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dari seluruh kecamatan se Kota Palembang mengikuti tes wawancara yang diadakan oleh KPU Kota Palembang di hotel swarma dwipa Palembang, Selasa (31/10/2017).
Anggota Komisoner KPU Kota Palembang Abdul Karim mengatakan peserta tersebut telah mengikuti dari 3 seleksi yaitu seleksi administrasi, tertulis dan wawancara, proses seleksi ini adalah tahapan karena setelah dari wawancara ini nantinya akan ditetapkan 5 orang terpilih
“Ini adalah tahapan terahir, untuk materinya selain dari pengetahuan kepemiluan juga kesempatan bagi mereka untuk mengklarifikasi tanggapan dan keluhan masyarakat,”jelasnya.
Lebih lanjut Abdul Karim mengungkapkan melalui acara ini kita juga akan mengorek tentang motifasi dan tentang siapa mereka, disetiap kecamatan ada 10 orang dan akan dijadikan 5 orang.
“Tes wawancara PPK ini digelar selama dua hari dan untuk pengumuman hasil dari wawancaranya akan diumumkan pada tanggal 2 November 2017, sedangkan untuk PPS dimulai tanggal 3 sampe 7 November mendatang, “Pungkasnya.(yf)