Gambar_Langit

Jelang Pemilu, DPC Gerindra Palembang Pasang Target 10 Kursi DPRD

waktu baca 2 menit
Minggu, 29 Jan 2023 22:18 0 135 Redaktur Romadon

 

Palembang, Pelita Sumsel – Jelang Pemilu 2024, DPC Gerindra memasang target dapat meraih 10 kursi di DPRD Palembang.

Ketua DPC Gerindra Palembang, Akbar Alfaro mengatakan saat ini Gerindra Palembang memiliki 8 kursi di DPRD Palembang. Dimana, pada tahun 2024 nanti pihaknya optimis bisa meraup 10 kursi.

“Saat ini kita sudah ada 8 kursi, kita yakin di Pemilu 2024 nanti bisa dapat 10 kursi” kata Alfaro usai di launching posko Cek Kesehatan Gratis di DPC Gerindra Palembang, Minggu (29/1/2023).

Diakuinya, target tersebut tentu saja bisa terealisasi mengingat Partai Gerindra Palembang merupakan partai yang sangat peduli dengan warga.

Salah satu kepedulian Gerindra terhadap warga yakni dengan membuka posko kesehatan gratis, dimana kegiatan tersebut akan diikuti oleh kader partai Gerindra hingga tingkat kecamatan.

Terkait dirinya bakal maju di Pilwako Palembang, pria akrab disapa Gerry ini mengaku menunggu arahan Gerindra Pusat.

“Kita sekarang fokus menangkan pak Prabowo sebagai Presiden, kalau dapat arahan maju Pilwako saya siap” tegasnya.

Sementara itu, Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Sumsel, Budiarto menambahkan posko kesehatan gratis yang digalakkan oleh DPC Gerindra Palembang ini merupakan yang pertama di Sumsel.

Ia pun sangat mengapresiasi dan meminta kegiatan positif itu diikuti oleh DPC se Sumsel.

“Posko kesehatan ini yang pertama kali di Sumsel. Semoga kegiatan ini diikuti DPC di Sumsel. Karena kita tahu Gerindra ini memang dikenal sebagai partai dekat dengan rakyat” ungkapnya.

LAINNYA