Gambar_Langit Gambar_Langit

Fasilitasi Pemasaran Produk IKM, Pemda Punya Pusat Oleh-oleh

waktu baca 2 menit
Kamis, 28 Jan 2021 20:56 0 105 Admin Pelita

Muara Enim, Pelita Sumsel – Pemerintah Kabupaten Muara Enim terus menggenjot pengembangan sektor pariwisata dan Usaha Menengah Kecil Mikro (UMKM) maupun Industri Kecil Menengah (IKM) sebagai penggerak utama perekonomian masyarakat. Pemerintah Kabupaten Muara Enim merespon dengan membangunkan pusat oleh-oleh yang berada di tengah kota, tepatnya depan kantor bupati.

Dinas instansi terkait, selama ini telah mendorong para pelaku UMKM/IKM untuk menciptakan dan mengembangkan produk khas daerah yang nantinya akan di pasarkan melalui gerai oleh oleh ini.

Dengan adanya pusat atau Gerai oleh-oleh ini akan menjembatani pemasaran produk dari pelaku UMKM/IKM yang ada di Kabupaten Muara Enim baik berupa produk pangan olahan, produk sandang seperti songket, batik, jumputan bahkan ecoprint, dan produk kerajinan dengan pemanfaatan bahan baku yang bersumber dari Kabupaten Muara Enim. Dan di gerai oleh oleh ini juga akan menjadi salah satu pusat kuliner bagi masyarakat Kabupaten Muara Enim, serta mendorong pelaku UMKM/IKM ekonomi kreatif terus berkembang dan berinovasi.

“Pusat oleh-oleh itu nanti akan dikelola bersama OPD terkait yang di dukung oleh PKK dan GOW untuk memfasilitasi pemasaran produk UMKM dari seluruh kecamatan dalam Kabupaten Muara Enim,” terang Kepala Dinas Perdagangan, Syarpuddin SSos MSi melalui Kabid Perindustrian Dr Dessy Hershanty SE MM kepada koran ini, Rabu (27/1).

Pada kesempatan sama, Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Isdrin ST berharap ada kolaborasi antar OPD memberikan kontribusi untuk kemajuan pusat oleh-oleh kebanggaan masyarakat tersebut.

“Dinas pariwisata sangat mendukung dengan adanya pusat oleh-oleh tersebut menjadi salah satu prasarana pendukung kunjungan wisata ke Muara Enim, dan jugo disitu dinas pariwisata akan aktif untuk mengelola sebagian space dan di bagian luar akan difungsikan juga sebagai ruang kreatif untuk para pelaku nekonomi kretif di Kabupaten Muara Enim. Tentuknya kesemuanya bersama opd terkait,” terang Isdrin.

Sementara itu, Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Muara Enim, Iwan Kurniawan SH MH mengapresiasi pemerintah daerah memberikan perhatian kepada pelaku UMKM di Kabupaten Muara Enim. Salah satunya membangun pusat oleh-oleh yang megah di tengah kota Muara Enim.

“Dengan adanya pusat oleh-oleh ini sektor Ekraf dan UKM lebih bergeliat dan dapat menumbuhkan lapangan pekerjaan pada akhirnya ekonomi akan bertumbuh,” terang Iwan.

Ketua Kadin Muara Enim yang baru saja dilantik ini juga berharap pengelola pusat oleh-oleh, dan pihak yang berkompeten bisa lebih banyak lagi mendorong pelaku UKM dan Ekraf untuk mengembangkan usaha dan peningkatan produktifitasnya.

“Dalam hal ini Kadin Muara Enim siap berkerja sama dalam pengembangan baik strategi dan perencanaan , inovasi dan tehnologi,” sambung Iwan. (NVJ)

LAINNYA