Petani Banyuasin Dapat Bersabar Bibit Tiba Minggu Depan

waktu baca 1 menit
Selasa, 4 Agu 2020 16:01 0 239 Admin Pelita

Banyuasin, Pelita Sumsel — Menanggapi pemberitaan beberapa waktu yang lalu Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Banyuasin memberikan jawaban mereka, Selasa (04/08/20).

Zainuddin selaku kepala dinas Pertanian Kabupaten Banyuasin menjelaskan bahwasanya bantuan bibit untuk petani di kabupaten Banyuasin sudah tiba di provinsi dan hingga saat ini bibit tersebut masih di provinsi lantaran harus melewati serangkaian test terlebih dahulu di Dinas Pertanian Provinsi Sumatera Selatan

“Bibit untuk petani Banyuasin saat ini sudah berada di Gudang Pertanian Provinsi Sumatera Selatan, kenapa belum di Kirim ke Banyuasin, karena Benih Padi tersebut harus di uji terlebih dahulu oleh pihak Provinsi,” terang dia saat dikonfirmasi Tim Pelita Sumsel Via Telepon.

Lanjut dia masyarakat diharap bersabar dan menunggu sejenak paling lambat benih padi tersebut akan di kirim ke Kabupaten Banyuasin pekan depan.

“Insyaallah Allah Benih padi tersebut akan tiba paling lambat Minggu depan, karena kami sudah berupaya semaksimal mungkin dan saya berharap agar masyarakat, khususnya petani di kabupaten Banyuasin bersabar dan semoga tanah belum mengeras sehingga masih dapat ditanami,” harap dia. (Suh)

LAINNYA