Juarsah Sambut Tim Misi Perdamaian

waktu baca 3 menit
Selasa, 9 Jun 2020 22:53 0 144 Admin Pelita

Muara Enim Pelita Sumsel – Plt Bupati Muara Enim, H. Juarsah, SH menyambut kedatangan Komandan Pusat Misi Pemeliharaan Pedamaian (PMPP) Mayjen TNI Victor H. Simatupang, M. Bus Beserta Tim dan Kasdam II/SWJ Brigjen TNI Muhammad Zamroni, S.IP, Kabupaten Muara Enim, Provinsi Sumatera Selatan, pada Selasa (09/06).

Dalam Rangka Persiapan Yonif 141/AYJP Sebagai Main Body Satgas Batalyon Mekanis TNI Konga XXIII-O/ Unifil di Lebanon Priode 2020-2021 di Mako Yonif 141/AYJP Desa Karang Raja, Kecamatan Muara Enim, Kabupaten Muara Enim Sumatera Selatan.

Plt. Bupati Juarsah dalam sambutan singkatnya atas nama Pemerintah Kabupaten Muara Enim menyampaikan ucapan selamat datang kepada Komandan PMPP TNI beserta rombongan.
Plt. Bupati juga menjelaskan, secara singkat profil dan potensi daerah yang ada di Muara Enim.
“Terima kasih sudah berkunjung ke Kabupaten Muara Enim dan ini merupakan kehormatan tersendiri bagi kami, bisa bertatap muka dan bersilatuhrahmi langsung dengan Komandan PMPP beserta rombongan,” ungkapnya.
Dan tak lupa juga kami berharap para pasukan TNI yang nantinya diberangkatkan ke Lebanon agar diberi kesehatan dan keselamatan selama bertugas membawa nama baik bangsa dan negara, serta dapat kembali pulang ke tanah air tanpa kurang satu apapun dalam membawa misi perdamaian dunia,” tutupnya.
Mayjen TNI Victor H. Simatupang mengucapkan, terima kasih atas sambutan dan penerimaan yang baik dari Pemerintah Kabupaten Muara Enim.
Ia menjelaskan bahwa PMPP yang dipimpinnya tersebut merupakan satuan tugas baru dalam TNI yang diresmikan pada Tahun 2014 lalu oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.
Di Kabupaten Muara Enim, dirinya beserta jajaran akan melaksanakan seleksi atau Pre-Recruitment Mobile Team (PRMT) pada pasukan TNI di Yonif 141 AYJP.
“Dalam seleksi tersebut juga akan dilaksanakan pembinaan dan arahan dari tim sehingga pasukan yang nantinya terpilih dapat siap untuk ditugaskan membawa nama baik bangsa dan negara,” pungkasnya.(NVJ)

Juarsah Sambut Tim Misi Perdamaian

Muara Enim, Pelita Sumsel – Plt. Bupati Muara Enim, H. Juarsah, SH menyambut kedatangan Komandan Pusat Misi Pemeliharaan Pedamaian (PMPP) Mayjen TNI Victor H. Simatupang, M. Bus Beserta Tim dan Kasdam II/SWJ Brigjen TNI Muhammad Zamroni, S.IP, Kabupaten Muara Enim, Provinsi Sumatera Selatan, pada Selasa (09/06).

Dalam Rangka Persiapan Yonif 141/AYJP Sebagai Main Body Satgas Batalyon Mekanis TNI Konga XXIII-O/ Unifil di Lebanon Priode 2020-2021 di Mako Yonif 141/AYJP Desa Karang Raja, Kecamatan Muara Enim, Kabupaten Muara Enim Sumatera Selatan.

Plt. Bupati Juarsah dalam sambutan singkatnya atas nama Pemerintah Kabupaten Muara Enim menyampaikan ucapan selamat datang kepada Komandan PMPP TNI beserta rombongan.

Plt. Bupati juga menjelaskan, secara singkat profil dan potensi daerah yang ada di Muara Enim.

“Terima kasih sudah berkunjung ke Kabupaten Muara Enim dan ini merupakan kehormatan tersendiri bagi kami, bisa bertatap muka dan bersilatuhrahmi langsung dengan Komandan PMPP beserta rombongan,” ungkapnya.

“Dan tak lupa juga kami berharap para pasukan TNI yang nantinya diberangkatkan ke Lebanon agar diberi kesehatan dan keselamatan selama bertugas membawa nama baik bangsa dan negara, serta dapat kembali pulang ke tanah air tanpa kurang satu apapun dalam membawa misi perdamaian dunia,” tutupnya.

Mayjen TNI Victor H. Simatupang mengucapkan, terima kasih atas sambutan dan penerimaan yang baik dari Pemerintah Kabupaten Muara Enim.

Ia menjelaskan bahwa PMPP yang dipimpinnya tersebut merupakan satuan tugas baru dalam TNI yang diresmikan pada Tahun 2014 lalu oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.
Di Kabupaten Muara Enim, dirinya beserta jajaran akan melaksanakan seleksi atau Pre-Recruitment Mobile Team (PRMT) pada pasukan TNI di Yonif 141 AYJP.

“Dalam seleksi tersebut juga akan dilaksanakan pembinaan dan arahan dari tim sehingga pasukan yang nantinya terpilih dapat siap untuk ditugaskan membawa nama baik bangsa dan negara,” pungkasnya.(NVJ)

LAINNYA