Gambar_Langit

Kasus Positif Covid-19 di Palembang Capai 579 kasus

waktu baca 1 menit
Selasa, 2 Jun 2020 21:17 0 112 Admin Pelita

Palembang, Pelita Sumsel – Pasien Covid-19 di Sumsel perhari ini bertambah 24 kasus dan total hari ini menjadi 1019, Selasa (2/6/2020), hal ini diungkapkan langsung Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Sumsel, Yusri.

Menurutnya, Hingga saat ini, kota Palembang masih menjadi penyumbang terbanyak kasus positif COVID-19 di Sumsel. Dan berdasarkan data terakhir, Senin (01/06/2020) kemarin, kasus positif COVID-19 di Palembang mencapai 579 kasus.

“Kasus konfirmasi baru hari ini bertambah 24, dengan rincian dari Palembang 19, Musi Rawas satu orang, Muratara satu orang, Banyuasian satu orang OKU dua orang,” katanya

Selain ada penambahan kasus positif COVID-19, juga ada penambahan pasien yang sembuh sebanyak sembilan orang dengan rincian lima dari Lubuklinggau tiga dari Musi Rawas dan satu dari Muratara. Dengan begitu total yang sembuh menjadi 224 orang.

“Hari ini juga ada penambahan yang meninggal satu orang dari Palembang. Dengan begitu total yang meninggal menjadi 34 orang,” katanya.

Sementara itu, untuk total orang dalam pemantauan (ODP) sebanyak 6.392 orang, yang selesai pemantauan 4.267 orang dan yang masih dalam pemantauan 2.125 orang.

Lalu pasien dalam pengawasan (PDP) totalnya 609 orang, yang  selesai pengawasan 250 orang dan yang masih dalam pengawasan 359 orang.

Sedangkan untuk total sampel yang diperiksa sebanyak 4.703, dengan rincian OTG 3.760, PDP 743 dan ODP 200. Lalu untuk sampel yang masih dalam proses sebanyak 3.175. (don)

LAINNYA