Gambar_Langit Gambar_Langit

PSBB di Prabumulih, Pengacara Pemkot : Bukan Warga Prabumulih Harus Putar Balik

waktu baca 2 menit
Minggu, 31 Mei 2020 13:03 0 123 Admin Pelita

Wako Prabumulih Turunkan Pengacara Pemkot Terkait PSBB Prabumulih.

Prabumulih Pelita Sumsel.
Pelaksaan Pembatasan Sosial Bersekala Besar (PSBB) Kota Prabumulih Sumatera Selatan yang telah memasuki hari ke 4 tersebut, terus melaksanakan pengetatan pemeriksaan terhadap sejumlah pengedara yang masuk Kota Prabumulih. Bahkan Walikota Prabumulih Ir Ridho Yahya MM, terkait pelaksanaan PSBB tersebut juga menurunkan Kuasa Hukum atau Advokat Pemkot .Prabumulih,yaitu Sdr. Yulison Amprani SH, MH beserta Tim Advokat Pemkot Prabumulih dilapangan pada hari ke 4 Minggu (31/05).

Ditemui dilokasi posko Chek Poin PSBB dijalan Sudirman atau tepatnya dijalan lingkar air mancur tersebut, Kuasa hukum Pemkot Prabumulih Yulison Amprani, SH, MH, yang akrab disapa Bung Ichon itu, mengungkapkan, bahwa mulai hari ini(31/05) pelaksanaan PSBB Kota Prabumulih diperketat dan semua pengendara diperiksa satu persatu secara ketat. Pertama diperiksa wajib memakai masker, tes suhu panas,dan pemeriksaan identitas.

“Nah jika yang melintas bukan warga Prabumulih maka kita pastikan putar balik karena sesuai Perwako Nomor 49 Tahun 2020 Tentang aturan bagi para pelanggar,” ungkap Ichon pada Media Pelita Sumsel.

Dikatakan Ichon, namun bagi pelanggar yang tidak memakai masker akan pihaknya berikan sangsi sosial berupa pemakaian rompi pelanggaran dan membersihkan lingkungan yag telah kita persiapkan,dan juga pelanggar pengendara yang melebihi kapasitas juga kita turunkan secara tegas namun tetap humanis.

” Bila ditemukan warga yang melintas dan di cek suhu melebihi 38 derajat celsius kita akan kita periksa melalui oleh tim Chek Point PSBB,”tegas Ichon lagi.

Lanjut Ichon, sepanjang pemeriksaan hari ke 4 ini tingkat kesadaran masyarakat Kota Prabumulih sudah mencapai 95 persen karena dilihat belum ditemukan warga yang tidak memakai masker . Begitupun para pelanggar yang melintas hanya sebatas bukan warga Prabumulih dan kita arahkan putar balik melalui jalan lingkar yang sudah disiapkan .

” Ya, mudah-mudahan penerapan PSBB dapat memutus mata rantai Covid-19,yang diharapkan Kota Prabumulih bisa kembali sebagai wilayah zona hijau, ” tutup Yulison Amprani, yang akrab di sapa Bung Ichon itu. (NVJ)

LAINNYA