Gambar_Langit Gambar_Langit

DPR Harus Bantu Rakyat yang Tengah Kesulitan Walau Pandemi

waktu baca 1 menit
Senin, 4 Mei 2020 16:20 0 107 Admin Pelita

Jakarta, Pelita Sumsel – Puan Maharani Ketua DPR mulai terlihat melonggarkan protokol pencegahan Covid-19 di lingkungan perlemen Senayan, Jakarta, Senin (4/5/2020) .

Apabila sebelumnya sempat diatur agar menggunakan disinfektan chamber untuk memasuki acara Ketua DPR. Sejak tadi siang mulai sedikit dilonggarkan walau dengan tetap menjaga jarak dan memakai masker yang ditentukan WHO.

“Pandemi Corona sebulan terakhir meski membuat kita sulit untuk berkerja. Untuk demi rakyat kita harus menjalankan tugas dan berkerja sebagaimananya kita sebagai wakil rakyat,” ujar Puan dengan nada polos.

Didalam untuk mengatasi pandemi Covid-19, tambahnya, tak bisa dilakukan oleh sendiri sendiri, tapi kita harus bersama sama secara gotong royong untuk mengatasi Covid-!9, katanya Puan didampingi wakil Ketua DPR Muhaimin Iskandar dan Rahmat Gobel pada saat menghadiri acara pembagian Sembako Persatuan Istri Anggota DPR yang dipimpin Ibu Utut Adianto.

Ditemui ditempat yang sama, Muhaimin Iskandar sebagai Ketua Timwas DPR untuk Covid-19 menyatakan DPR sedang mengumpulkan data temuan terkait penyaluran jaring pengaman sosial baik yang berbentuk bantuan uang tunai atau sembako, yang dilaporkan banyak pihak.

“Data yang kita punya nanti akan dicocokan dengan data gugus tugas”, jelasnya. (oce)

LAINNYA