Juarsah dan Projo Bagikan Masker dan Cairan Hand Sanitizer

waktu baca 2 menit
Rabu, 15 Apr 2020 18:52 0 162 Admin Pelita

Muara Enim Pelita Sumsel – Plt. Bupati Muara Enim H Juarsah, SH, bersama ketua Ormas Pro Jokowi (Projo) Kabupaten Muara Enim Sumatera Selatan Denny Eka Chandra,yang terlihat pada Rabu(15/04),mereka membagikan masker dan cairan Hand Sanitizer kepada masyarakat diterminal Kota Muara Enim terkait pencegahan wabah pandemi Covid-19.

Plt Bupati Muara Enim H Juarsah meemberikan apresiasi kepada Projo Kabupaten Muara Enim yang pro aktip dalam rangka memutus mata rantai virus corona ini.

“Ya, bakti sosial ini agar menjadi inspirasi bagi yang lain guna bahu membahu memutus mata rantai pandemi Covid-19 khususnya di Kabupaten Muara Enim, ” ungkap Juarsah.

Dikatakan Juarsah, bagi-bagi masker kepada masyarakat,para pedagang, tukang ojek, sopir angkot, tukang parkir ,dan ini bentuk kepedulian guna mencegah wabah karena mereka mencari rezeki dilapangan.

“Ya, kita berharap agar masyarakat memakai masker jika keluar rumah maupun dilingkungan rumah. Dan tetap kita harapkan disiplin melalui pola hidup sehat dengan menjaga kebersihan diri dan lingkungan agar terhindar wabah Covid-19 , ” tegas Juarsah.

Sementara ketua DPC Projo Muara Enim, Deny Eka Chandra menyampaikan, kegiatan ini dilaksanakan dalam upaya membantu pemerintah untuk menindak lanjuti himbauan Presiden Joko Widodo, yang meminta masyarakat memakai masker saat berada di luar rumah, hal ini guna untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 apalagi presiden Joko Widodo secara resmi menetapkan Covid-19 sebagai bencana nasional Non Alam.

“Tidak ada satupun yang kebal dengan Virus ini, kita semua rentan dan karenanya rapuh,dan salah satu cara agar kita tidak terus menerus merapuh adalah dengan cara peduli antar sesama, ya, Projo Muara Enim selalu hadir ditengah masyarakat tatkala bencana melanda seperti wabah pandemi Covid-19 ini. Dan kita bagikan masker serta cairan handsanitijer untuk rakyat kecil seperti tukang ojek, pedagang kecil, sopir angkot, tukang parkir agar mereka terhindar dari Covid-19. Pembagian masker dan handsanitijer ini kami melibatkan PTBA Tbk, dan ucapan apresiasinya dalam pengadaan masker dan cairan handsanitijer ini,dan Ormas Projo Muara Enim hadir ditengah masyarakat dalam bentuk keledulian kesehatan dan bukan hadir untuk hal yang negatip namun untuk hal Positif, ” pungkas Deny. (NVJ)

LAINNYA