Gambar_Langit Gambar_Langit

Magang Upaya Tingkatkan Kualitas Mahasiswa

waktu baca 2 menit
Rabu, 12 Feb 2020 17:49 0 116 Admin Pelita

Palembang, Pelita Sumsel– Belakangan ini banyak Mahasiswa Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang (UIN RF) berstatus menjadi “anak magang” lantaran pihak kampus menyertakan Matakuliah Praktik Profesi Mahasiswa.

Dengan begitu magang merupakan salah satu upaya bagi mahasiswa untuk menyalurkan kemampuan dalam bidangnya masing-masing.

“Magang itu penting, karena Mahasiswa mampu merealisasikan kemampuan yang di peroleh selama proses belajar di kampus” Ujar Ossy Millania, mahasiswi Jurnalistik UIN, saat kegiatan silahturahmi Mahasiswa Magang dengan Manajemen Pelita Sumsel, Rabu (12/2/20).

Ossy menambahkan dalam waktu 1 bulan ia bersama temannya magang di Pelita Sumsel banyak mendapatkan pengalaman berharga.

”Pengalaman yang aku dapat dari magang benar-benar tak bisa dihargai dengan uang. Ketemu banyak orang, mencemaskan deadline, sampai merasakan bagaimana bahagianya membaca tulisan sendiri terbit di media” ujar Ossy.

Selain menambah pengalaman, magang juga bentuk upaya membangun relasi yang lebih luas dan merasakan realitas kerja jurnalis.

”Magang juga berarti membangun jejaring. Bisa merasakan kehabisan uang, lelahnya liputan di akhir pekan, bahkan susahnya menyesuaikan diri dengan keadaan. Ini pengalaman hidup paling berharga,” pungkasnya.

Sementara itu, Pimpinan Redaksi Pelita Sumsel, Firwanto M Isa, mengungkapkan bahwa mahasiswa magang di Pelita Sumsel sebenarnya sudah memiliki kemampuan dalam ilmu Jurnalistik, hanya memang perlu praktek kelapangan untuk lebih memberikan sentuhan kelimuannnya

“Saya bangga, selama satu bulan ini, kelima mahasiswa ini bisa menunjukan kemampuan jurnalistiknya dan menghasilkan hasil karya jurnalistik yang sudah bisa dikatakan baik dan benar,” ungkapnya

Kedepan, lanjut Firwanto, diharapkan mahasiswa ini mampu mengembangkan bakat mereka untuk menunjang cita-cita nanti (Tim)

LAINNYA