Gambar_Langit Gambar_Langit

Ikatan Duta Pertanian Adakan MUBES Perdana

waktu baca 1 menit
Senin, 9 Des 2019 08:27 0 189 Admin Pelita

Palembang, Pelita Sumsel – Ikatan duta pertanian sumatera selatan 2019 telah menyelenggrakan musyawarah besar (Mubes) untuk pertama kali untuk memilih ketua ikatan. yang diselenggarakan pada tanggal 8 Desember 2019 yang berlokasi di gedung DPD RI Sumsel, Minggu (08/12).

Berdasarkan hasil musyawarah , Gusti SPd terpilih menjadi ketua Ikatan Duta Pertanian Sumsel Periode 2019-2020.

Musyawarah Besar Di pimpin langsung Sekretaris DPP HKTI Sumsel, Afriantoni. Dirinya berpesan Ikatan Duta Pertanian Sumsel yang baru dibentuk dapat segera membuat program kerja yang dapat bermanfaat bagi para petani.

“Ikatan Duta pertanian sumsel baru dibentuk pertama kali dan pengurus sudah terpilih untuk periode 2019-2020, secepatnya membuat program kerja jangan muluk-muluk yang penting berdampak bagi petani”, ujarnya.

Turut hadir founder and management Duta Pertanian Sumsel, Ibu Asih, Wakil Ketua HKTI Sumsel, Zain Ismed. Dalam sambutannya Zain Ismed menyampaikan bahwa pengurus duta pertanian Sumsel dapat berkontribusi mendukung kemajuan pertanian di Sumsel. (jea)

LAINNYA