Gambar_Langit Gambar_Langit

‘Dikeroyok’ Buruh Bangunan Alami Tiga Luka Tusuk

waktu baca 2 menit
Kamis, 3 Okt 2019 14:47 0 116 Admin Pelita

Palembang, Pelita Sumsel –

Salami Akbari (52) warga Jalan KH Azhari, Lorong Semeru II, Kelurahan Tangga Takat, Kecamatan Seberang Ulu (SU) II terpaksa dilarikan ke RSMH Palembang, setelah mengalami luka tusuk dibagian leher dan dada kirinya, serta luka robek di dada kanan, usai dikeroyok lima pelaku di Pasar 10 Ulu Palembang pada pukul 18.15 WIB.

Kejadian ini sendiri dilaporkan Robi Himaldi (21), ke Polrestabes Palembang, dengan harapan dapat diproses secepat mungkin.

“Saya tidak tahu persis kejadiannya pak. Memang terasa berbeda saat kejadian. Biasanya, pukul 17.00 WIB atau 18.00 WIB sudah pulang ke rumah, ini belum. Lalu, saya mencoba mencari tempat nongkrong bapak saya, namun tidak ada,” jelas Himaldi, saat membuat laporan resmi.

Korban yang berprofesi sebagai buruh bangunan ini, diduga dikeroyok lima pelaku yang tidak dikenalnya.

“Ketika menghubungi ponsel bapak saya itulah, orang itu memberitahukan kalau bapak dibawa ke RS Muhammadiyah. Namun, karena mengalami luka cukup serius, maka harus dirujuk ke RSMH Palembang, harus segera di operasi,” tambahnya.

Kasat Reserse Kriminal (Reskrim) Polrestabes Palembang, Kompol Yon Edi Winara melalui Kasubag Humas, Iptu Tohirin membenarkan adanya laporan korban yang menyebabkan luka robek pada dada kanan, luka tusuk di dada sebelah kiri dan leher sebelah kiri.

“Laporannya masih dalam pemeriksaan penyidik. Korban belum bisa diambil keterangan, karena masih perawatan,” jelasnya. (sel)

 

LAINNYA