Gambar_Langit

Kontingen O2SN OKU Timur Sabet 22 Medali Tingkat Provinsi

waktu baca 2 menit
Jumat, 19 Jul 2019 17:10 0 157 Admin Pelita

OKU Timur, Pelita Sumsel – Kontingen Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tahun 2019 dari Kabupaten OKU Timur yang bertanding di tingkat Provinsi Sumatera Selatan, sejak Rabu-Jum’at (17-19 Juli 2019) di Sekolah Olahraga Sriwijaya (SONS) Palembang memberikan hasil yang membanggakan.

Dari 22 kontingen 12 atlet SD 10 atlit SMP dari berbagai cabangan olahraga (cabor), hingga hari terakhir perlombaan mereka berhasil mendulang 7 medali emas, 10 medali perunggu dan 5 perak dengan total 22 medali.

“7 medali emas tergabung dari kontingen SD dan SMP. Kontingen SD menyumbang 3 medali terdiri dari cabor Pencak silat 1 medali, senam 2 medali. Kontingen SMP menyumbang 4 medali dari cabor renang 2 medali, atletik 1 medali Pencak Silat 1 medali,” kata Kasi Peserta didik dan pembangunan karakter Dinas Pendidikan dan Kebudayaan OKU Timur Elizar Sasi didampingi Ketua Kontingen Amir Mahmud saat dikonfirmasi Jum’at (19/07).

Sedangkan lanjutnya, pada medali perunggu kontingen SMP menyumbang 5 medali dari cabor Karate 1 medali, renang 1, atletik 1 dan pencak silat 2 medali. Kontingen SD menyumbang 5 medali dari cabor Karate 1 medali, renang 3, senam 1 medali. Medali perak kontingen SMP mendapat 1 medali dari cabor atletik, Kontingen SMP mendapat 4 medali dari cabor senam 1, atletik 3.

“Di pertandingan hari terahir kontingen kita kembali mengumpulkan 3 medali, 1 emas 2 perunggu masing-masing dari cabor pencak silat,”katanya.

Terpisah, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan OKU Timur Wakimin, S. Pd MM didampingi Kabid Pembinaan Pendidikan Dasar Dinas Dodi Purnama, ST MM mengaku bangga atas perolehan berbagai medali oleh kontingen O2SN OKU Timur baik tingkat SD maupun SMP.

“Selama pelaksanaan O2SN Atlet OKU Timur menjunjung tinggi sportifitas, dengan total 22 medali ini tentu kita apresiasi dan bangga, kedepan kita harapkan atlit dari OKU Timur dapat terus menorehkan prestasi di jenjang yang lebih tinggi,” katanya. (fah)

LAINNYA