Thia Yufada dan Susi Imelda Hadiri Rakon PKK

waktu baca 2 menit
Selasa, 16 Jul 2019 09:22 0 180 Admin Pelita

Palembang, Pelita Sumsel – Ketua Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Musi Banyuasin Hj Thia Yufada Dodi Reza didampingi Wakil Ketua TP PKK Muba Susy Imelda Beni Hernedi beserta pengurus mengikuti Rapat Konsultasi TP PKK Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) yang secara resmi dibuka oleh Gubernur Sumsel H.Herman di Hotel Swarna Dwipa, Senin (15/7).

Dalam kesempatan tersebut turut dihadiri Ketua dan Wakil serta pengurus TP PKK Kabupaten/Kota di Sumatera Selatan (Sumsel).

“Kehadiran dalam kegiatan ini untuk menyamakan persepsi kegiatan-kegiatan TP PKK, dan meningkatkan koordinasi TP PKK antar Kabupaten/Kota di Sumsel,” ungkap Ketua TP PKK Muba, Thia Yufada.

Istri Bupati Muba ini juga mengungkapkan bahwa setelah mengikuti Rakon, hasil dari pertemuan akan segera di sampaikan kepada pengurus TP PKK kecamatan dan desa untuk segera direalisasikan program apa saja yang sesuai dengan program PKK pusat.

Sementara itu Ketua TP PKK Sumsel Hj Feby Deru mengungkapkan Rakon tersebut sarat makna bagi gerakan PKK pada masa yang akan datang. Melalui Rakon ini diharapkan dapat menjadikan beberapa program pokok PKK menjadi program unggulan PKK khususnya tahun 2019.

“Program ini mutlak harus kita laksanakan dan sukseskan bersama agar masalah yang terjadi dalam masyarakat dapat terselesaikan,” jelasnya.

PKK menurutnya menjadi bagian tak terpisahkan dalam rencana pembangunan daerah. Sehingga gerakan PKK dapat memberikan andil dan turut ambil bagian dalam upaya ikut meningkatkan taraf hidup dan kehidupan keluarga menuju masyarakat yang maju dan sejahtera.

“Kita juga membahas hasil Rakon dan Rakor Pusat salah satunya soal penyelesaian masalah stunting di Sumsel. Selama inikan masih data lama, harapan kita angka inu segera bisa diturunkan” jelasnya. (*/WH)

LAINNYA