Peduli Korban Palu Donggala, Ini Yang Dilakukan Kecamatan Kalidoni

waktu baca 2 menit
Selasa, 9 Okt 2018 20:00 0 141 Admin Pelita

Palembang, Pelita Sumsel – Simpati dan bantuan terus mengalir untuk korban bencana gempa dan tsunami di Palu dan Donggala, salah satunya aksi penggalangan dana dan bantuan yang digalang oleh Kecamatan Kalidoni Palembang.

Camat Kalidoni dan sekaligus koordinator penggalangan dana tersebut, Arie Wijaya, S.STP, M.Si mengatakan aksi penggalangan bantuan ditutup pada senin kemarin, telah dilaksanakan selama seminggu, saat dihubungi wartawan, selasa(9/10).

“Dalam waktu seminggu banyak bantuan yang terkumpul, seperti Uang senilai Rp. 15.770.000, pakaian layak pakai, selimut, perlengkapan bayi, bahan makanan, juga perlengkapan lainnya yang sangat dibutuhkan disana,” ungkapnya.

Arie menambahkan, bantuan tersebut sudah diberangkatkan dengan truck, dari Kantor Camat Kalidoni menuju Jakarta Pusat, untuk kemudian diserahkan kepada kantor perwakilan pemerintah provinsi Sulawesi Tengah, agar langsung di bawa ke Palu dan Donggala untuk didisitribusikan kepada para korban.

“Terima kasih kepada para donatur yang telah menyumbangkan harta bendanya, guna membantu meringankan duka para korban bencana alam Gempa Bumi dan Tsunami di Palu dan Donggala, semoga apa yang telah kita lakukan dan perbuat hari ini bisa bermanfaat bagi sesama,” pungkasnya.

Berikut barang yang dikirimkan untuk korban gempa dan tsunami Palu dan Donggala yakni pakaian layak pakai sebanyak 309 kardus, selimut sebanyak 3 kardus, pakaian dalam wanita sebanyak 1 kardus, Pampers & pembalut sebanyak 13 kardus, beras 185 kg, susu bayi dan susu kental manis sebanyak 5 kardus, mie instan 44 kardus, air mineral 11 kardus.

LAINNYA