Gambar_Langit Gambar_Langit

Media Center Asian Games di Palembang Resmi Dibuka

waktu baca 1 menit
Jumat, 17 Agu 2018 21:40 0 196 Redaktur Pelita Sumsel

Reporter: Faldy “Fly” Lonardo

PALEMBANG, Pelita Sumsel – Menjelang sehari pembukaan Asian Games 2018, Palembang Media Center (PMC)yang terletakan di Sriwijaya Promotion Center resmi dibuka pada Jumat (17/08/2018)

“SAH !!! Hari ini resmi dioperasikan Palembang Media Center di Sriwijaya Promotion Center tempat bekerja para pejuang Media. Semoga semua fasilitas bs mendukung pelaksanaan AG dan bermanfaat bagi para pejuang berita,” Tulis Kepala Dinas Kominfo Sumsel Inanda Karina di akun Intagramnya

Di ruangan PMC, Lanjut Inanda yang tersedia dengan peralatan dan alat penunjang kenerja wartawan dan fotografer pun siap untuk digunakan dalam peliputan berbagai kegiatan ataupun perlombaan.

“Ruangan media center ini yang sudah disiapkan sebelumnya ini dapat bermanfaat bagi para jurnalis, kameramen dan fotografer.

“Semoga ruangan ini bermanfaat bagi para jurnalis. Terima kasih juga saya ucapkan kepada seluruh sponsor yang ikut berpartisipasi. Semoga komunikasi kita terus berjalan, sehingga dapat mensukseskan Asean Games yang kondusif,” Pungkasnya

Redaktur Pelita Sumsel

Media Informasi Terkini Sumatera Selatan

LAINNYA