Hadapi Persija, RD: SFC Siap Tempur

waktu baca 2 menit
Selasa, 10 Jul 2018 15:21 0 207 Redaktur Pelita Sumsel

Palembang, Pelita Sumsel-Pelatih SFC Rahmad Darmawan memastikan anak asuhnya dalam kondisi siap tempur, saat menghadapi Persija, Selasa (10/7/2018) pukul 18.30 WIB di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ) dalam lanjutan kompetisi Liga 1 2018 pekan ke-15.

“Persija tidak melakukan banyak perubahan dari musim lalu, pemainnya pun banyak yang sudah bermain bersama puluhan tahun. Perekrutan yang dilakukan sekarang pun sangat membantu, di laga terakhir Osas Saha dan Ivan Carlos mampu membantu Persija saat laga kontra PSM, bahkan sudah mencetak gol. Tapi kita tetap punya peluang yang sama untuk memenangkan pertandingan, yang terpenting mereka kembali menunjukkan motivasi yang tinggi seperti laga-laga sebelumnya,” ujarnya saat sesi pre post match, Senin (9/7) siang.

RD menegaskan akan menginstruksikan Teja Paku Alam dkk untuk kembali menjaga keangkeran stadion GSJ yang di musim ini cukup bersahabat dengan SFC. Sebelumnya, 4 kemenangan secara beruntun sudah diamankan dan diraih dengan cukup meyakinkan. Total SFC sudah memasukkan 20 gol dan kemasukan 5 gol.

Meskipun digelayuti isu yang tidak sedap pada minggu terakhir, Loyalitas pemain Sriwijaya FC di uji, diketahui Hamka Hamzah dan kawan-kawan dibawah bayang-bayang ancaman evaluasi yang akan dilakukan manajemen klub, setelah pertandingan ini.

RD juga menampik kabar tentang adanya pemain yang berniat hengkang dari skuat saat ini. Menurutnya, kabar tersebut hanyalah isu belaka.

“Tidak ada pemain yang mengundurkan diri sampai saat ini saya cek satu per satu ga ada. Tapi kalau ada yang menawarkan pemain ke klub lain itu isu. Mungkin hanya isu,” tegasnya.

Reporter: Firwanto M Isa

Editor: Wawan Hasbuan

Redaktur Pelita Sumsel

Media Informasi Terkini Sumatera Selatan

LAINNYA