Pelita Sumsel-Setengah kaki Juventus FC sudah berada di final, Juventus FC berhasil mengalahkan AS Monaco di Stadion Stade Luis II, dengan duo tanpa balas pada Kamis (4/5) dini hari.
Walaupun mendapatkan perlawanan sengit dari monaco pada menit menit awal juventua berhasil pencetak gol cantik pada menit ke 29 dan menit 59 melalui kaki Gonazalo Higuain hasil kreasi Dani Alves.
Pada menit 29 babak pertama Deni Alves yang menganti peran dari Cuadrado mampu memberikan umpan manis ke arah Higuin dan diselesaikan dengan dingin oleh Higuin.Sampai turun minum, skor 1-0 untuk keunggulan Juve tetap bertahan.
Pada babak kedua menit 59 Higuain kembali mencetak gol. Dan lagi Dani Alves yang memberikan umpan lambung tepat dikaki kiri Higuin. 2-0 Juve memimpin. Skor tidak berubah sampai wasit Antonio Mateu meniup pluit panjang.
Susunan pemain:
AS Monaco (4-4-2): 1-Danijel Subasic; 2-Fabinho, 5-Jemerson, 25-Kamil Glik, 19-Djibril Sidibe; 7-Nabil Dirar, 14-Tiemoue Bakayoko (8-Joao Moutinho 66′), 10-Bernardo Silva (38-Almamy Toure 81′), 27-Thomas Lemar (18-Valere Germain 67′); 29-Kylian Mbappe, 9-Radamel Falcao.
Pelatih: Leonardo Jardim (Portugal)
Juventus (3-4-1-2): 1-Gianluigi Buffon; 15-Andrea Barzagli, 19-Leonardo Bonucci, 3-Giorgio Chiellini; 23-Dani Alves, 8-Claudio Marchisio (28-Tomas Rincon 81′), 5-Miralem Pjanic (18-Mario Lemina 89′), 12-Alex Sandro; 21-Paulo Dybala; 17-Mario Mandzukic, 9-Gonzalo Higuain (7-CuadradoJuan 77′).
Pelatih: Massimiliano Allegri (Italia)
Wasit: Antonio Mateu (Spanyol)