Bekuk Atletico, Barcelona Terus Bayangi Madrid

waktu baca 2 menit
Senin, 27 Feb 2017 02:06 0 159 Admin Pelita

Madrid, Pelita Sumsel — Barcelona menang 2-1 atas Aletico Madrid pada laga pekan ke-24 La Liga Spanyol di Estadio Vicente Calderon, Minggu (24/2/2017). Hasil ini membuat El Barca memperpanjang dominasi di markas Atletico.

Los Cules tercatat mampu meraih meraih enam kemenangan dan satu hasil imbang dari tujuh lawatan terakhir ke Vicente Calderon. Selain itu, Barcelona juga naik ke puncak klasemen sementara La Liga.

Barca kini mendulang 54 poin hasil dari 24 laga, unggul dua angka atas Real Madrid di tempat kedua, namun baru menjalani 22 pertandingan. Sementara itu, Atletico Madrid berada di peringkat keempat dengan nilai 45.

Bermain di hadapan pendukung sendiri, Atletico coba tampil menekan sejak bola digulirkan. Pada menit ke-16, Gabi memiliki kesempatan untuk mencatatkan namanya di papan skor. Namun, bola hasil sepakan Gabi dari luar kotak penalti dapat dihentikan Marc-Andre ter Stegen.

Masuk menit ke-26 giliran Antoine Griezmann yang mengancam gawang Barca. Sayang, bola hasil sepakan keras kaki kanan Griezmann kembali dapat digagalkan Ter Stegen.

Luis Suarez dan Lionel Messi berpeluang membawa Los Cules unggul lebih dulu pada menit ke-29. Akan tetapi, penampilan apik Jan Oblak di bawah mistar bawang mampu menggagalkan upaya Suarez dan Messi mencetak gol.

Jelang babak pertama berakhir, Barcelona meningkatkan intensitas serangan. Akan tetapi, peluang Messi mencetak gol pada menit ke-38, dan Gerard Pique menit ke-43 tak membuahkan hasil. Hingga jeda, skor 0-0 tetap bertahan.

Pada paruh kedua, Barcelona langsung mengendalikan jalannya pertandingan. El Barca pun sukses unggul lebih dulu pada menit ke-64 berkat gol yang disarangkan Rafinha.

Berawal dari bola hasil tendangan Luis Suarez di dalam kotak penalti yang dibendung pemain belakang Atletico, si kulit bundar mengarah ke Rafinha. Dengan tenang, pemain asal Brasil itu menjaringkan bola ke dalam gawang Atletico dengan sepakan kaki kanan.

Akan tetapi, keunggulan Los Cules tidak bertahan lama. Atletico Madrid berhasil membuat skor menjadi sama kuat 1-1 pada menit ke-70. Eksekusi tendangan bebas Koke dari sisi kiri mampu dikonversi Diego Godin menjadi gol dengan sundulan.

Empat menit jelang waktu normal berakhir, Lionel Messi membawa Barcelona kembali memimpin. Berawal dari umpan Suarez di sisi kanan langsung ditendang Messi, namun dapat dibendung pemain belakang Los Rojiblancos.

Bola liar kembali jatuh ke kaki La Pulga. Dengan tenang, Lionel Messi menjaringkan bola ke dalam gawang Atletico dengan sepakan kaki kiri. Sampai pertandingan usai, skor 2-1 untuk kemenangan Barcelona tetap bertahan. (*)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


    LAINNYA