Cagliari, Pelita Sumsel — Juventus kembali memantapkan posisi mereka di puncak klasemen Serie A Italia musim ini dan menjauh dari kejaran AS Roma di posisi kedua berkat raihan kemenangan 2-0 atas Cagliari di Stadio Sant’Elia, Senin (13/2) dini hari WIB.
Menguasai permainan sejak awal, Juventus konsisten memberikan tekanan terhadap barisan pertahanan Cagliari. Hanya saja mereka dipaksa melakukan pergantian dini pada menit ke-18 setelah Giorgio Chiellini berbenturan dengan Marco Sau, Daniele Rugani masuk sebagai pengganti.
Hingga pertengahan babak pertama, pasukan Massimiliano Allegri jauh lebih dominan dalam melakukan penguasaan bola. Cagliari yang berusaha untuk memberikan perlawanan terlihat sukar untuk menerobos rapatnya lini belakang Juventus yang dikomandoi Leonardo Bonucci.
Setelah beberapa kali menebar ancaman, keunggulan baru didapat Juventus pada menit ke-37. Gonzalo Higuain yang lolos dari jebakan off-side berhasil menerima umpan terobosan akurat Claudio Marchisio dan tanpa kesulitan memperdaya Rafael dengan tembakan kaki kanannya.
Skor 1-0 bagi Juventus bertahan hingga turun minum. Memasuki paruh kedua, sang juara bertahan Serie A langsung tancap gas dan menggandakan keunggulan pada menit ke-47. Skema serangan cepat membuat Paulo Dybala meliuk di dekat kotak penalti sebelum umpannya dituntaskan dengan tembakan keras mendatar Higuain.
Gol kedua Higuain tersebut membuatnya terus memanaskan persaingan menjadi top skor Serie A musim ini, dengan koleksi golnya bertambah menjadi 18 sama dengan yang dimiliki penyerang andalan Roma, Edin Dzeko.
Tertinggal dua gol membuat Cagliari bermain lebih terbuka, hanya saja perjuangan mereka terganggu dengan adanya kartu merah Nicolo Barella yang harus menerima kartu merah pada menit ke-67 setelah mekakukan pelanggaran keras terhadap Miralem Pjanic.
Sepuluh menit berselang sebenarnya Cagliari punya kans untuk bisa menipiskan ketertinggalan, sayang tendangan bebas keras Bruno Alves tipis melebar dari gawang Gianluigi Buffon. Di sisa waktu pertandingan, Juventus nyaris menambah gol apabila sundulan Mario Mandzukic tak membentur tiang gawang.
Sumber : goal.com
Tidak ada komentar