Gambar_Langit Gambar_Langit

Uji Coba Rudal Korut Bukan Hisapan Jempol

waktu baca 1 menit
Minggu, 12 Feb 2017 02:50 0 120 Admin Pelita

Pelita Sumsel – Sepertinya ancaman pemerintah Korea Utara (Korut) untuk melakukan uji coba rudal balistik antar benua atau intercontinental ballistic missile (ICBM)dari lokasi yang ditetapkan pemimpin Kim Jong Un tidaklah main – main.

Seperti dilansir Reuters, Senin (9/1) lalu, juru bicara Kementerian Luar Negeri Korut mengatakan “”ICBM akan diluncurkan kapan saja dan di mana saja yang ditentukan oleh pemimpin tertinggi kantor pusat DPRK (Korut),”Disebutkan bahwa kebijakan-kebijakan AS yang memusuhi negeri komunis itu sebagai penyebab pengembangan senjata nuklirnya.

Menurut pantauan militer Korea Selatan, Militer rezim Korea Utara (Korut) yang dipimpin Kim Jong-un telah menembakkan rudal balistik pagi ini (12/2/2017) sekitar 07:55 (22:55 GMT) dari pangkalan udara Banghyon di bagian barat Provinsi Pyongan Utara meluncur ke arah timur Laut Jepang. ”Militer belum bisa menentukan apakah rudal itu adalah (rudal) Musudan, sebuah rudal balistik jarak menengah, yang bisa melesat hingga 3.000km (atau bukan),” kata seorang sumber militer Korea Selatan kepada Kantor Berita Yonhap.

Sampai Berita Ini Diturunkan belum ada rincian lebih lanjut tentang peristiwa ini. Pihak Korut sendiri belum mengonfirmasi benar tidaknya penembakkan rudal balistik tersebut kearah timur Laut Jepang.

 

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    LAINNYA