Duel klasik segera tersaji di Artemio Franchi tatkala Fiorentina diharuskan menjamu Juventus, pada giornata 19 Serie A Italia, Senin (16/1) dini hari WIB.
Aroma panas nan sengit mengitari bentrok ini, tapi Fiorentina patut lebih khawatir dengan lawatan Juve. Bukan tanpa alasan, karena mereka sekarang tidak dalam kondisi terbaik untuk menjamu tim yang raih Scudetto lima musim terakhir.
Fiorentina gagal memetik kemenangan di tiga giornata terkini Serie A, lewat dua kekalahan dan sekali seri. Peringkat mereka yang targetkan zona Eropa pun terjerembab ke urutan sembilan klasemen sementara.
Walau begitu titik terang mulai hadir tengah pekan lalu, ketika Fiorentina raih kemenangan perdana pada 2017, dengan singkirkan Chievo Verona di babak 16 besar Coppa Italia.
Selain itu Si Ungu juga patut percaya diri karena laga digelar di Artemio Franchi, tempat mereka belum tersentuh kekalahan di Serie A musim ini.
Sementara itu Juve tampak sudah kembali ke bentuk permainan terbaiknya, usai sebelumnya terpuruk di Piala Super Italia 2016. Mereka menyapu bersih dua laga pembuka 2017 dengan kemenangan.
Dilansir goal.com, sang pelatih Juve, Massimiliano Allegri menegaskan akan menyiapkan formasi khusus untuk menghadapi Fiorentina.
“Saya akan mengganti skema empat bek di dua partai terakhir, kembali ke sistem 3-5-2. Melihat situasinya sekarang, itu adalah pilihan dan keharusan”. Jelasnya.
Duel akan berlangsung dengan atmosfer yang panas dan besar kemungkinan penuh emosi. Meski begitu, Juve tetap diunggulkan untuk raih tiga poin.
Prakiraan Formasi :
Fiorentina (3-4-2-1): Tatarusanu; Salcedo, Rodriguez, Astori; Olivera, Valero, Badelj, Chiesa; Ilicic, Bernardeschi; Kalinic.
Juventus (3-5-2): Buffon; Barzagli, Rugani, Chiellini; Cuadrado, Khedira, Marchisio, Pjanic, Sandro; Dybala, Higuain.
Prediksi Pelita Sumsel : Fiorentina 1-3 Juventus
(zp19)
Tidak ada komentar